Brilio.net - Salah satu kodrat seorang wanita yakni mengalami haid setiap bulannya. Haid atau menstruasi merupakan siklus bulanan yang terjadi pada perempuan. Sebelum terjadi haid, sebagian besar perempuan mengalami berbagai macam perubahan mood karena pengaruh hormon.

Ada sebagian perempuan yang emosinya menjadi lebih tak terkontrol atau merasa selalu ingin makan. Bahkan, menjelang haid pun ada pula yang merasakan tubuhnya menjadi lemas atau jatuh sakit. Selain itu ada pula yang sampai terbawa mimpi dirinya sedang mengalami haid.

Mungkin akan terdengar aneh mimpi yang satu ini. Meskipun setiap perempuan akan melewati masa menstruasinya, namun mimpi ini bisa menghampiri siapa saja. Beberapa mimpi haid pun memiliki makna yang baik maupun buruk. Berikut 11 arti mimpi haid, dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Minggu (22/1).