Brilio.net - Meski bukan dapur dari beton, area masak sederhana yang terbuat dari meja biasa juga tetap dapat nyaman digunakan, lho. Semua itu tergantung dari penataan dan kebersihannya. Jika dapurmu dilengkapi kitchen set tapi tidak pandai menatanya, maka ruangan akan tampak kumuh dan sumpek.

Biasanya, dalam sebuah dapur terdapat rak untuk menata perabotan. Rak berfungsi untuk menyimpan perabotan dapur, sementara meja biasanya digunakan untuk meletakkan perabotan yang sering dipakai. Dengan adanya rak dan meja, dapur yang semula berantakan bisa rapi. Pemilik akun TikTok @idemasakan1 membagikan cara membuat dapur minimalis hanya menggunakan meja dan rak agar jadi lebih rapi.

Dapur milik @idemasakan1 ini semula tampak sangat berantakan. Perabotannya hanya ditata seadanya tersebar di beberapa sudut. Dapurnya sama sekali tidak estetik.

Namun, hanya bermodal rak dan meja, serta sedikit tambahan wallfoam dapurnya berubah jadi nyaman dan rapi. Yuk, simak cara pemilik akun @idemasakan1 membuat dapur minimalis dihimpun brilio.net dari akun TikTok @idemasakan1 pada Kamis (20/6).

1. Seperti ini kondisi dapur sebelum makeover. Tampak kumuh, ya?

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

2. Area dapurnya terlihat sangat berantakan dengan berbagai perabotan yang diletakkan sekenanya.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

3. Untuk mengubah tampilan dapurnya, pemilik akun @idemasakan1 membersihkan dapurnya terlebih dahulu. Kemudian memasang wallfoam sebanyak 10 lembar pada dindingnya sebagai pelapis.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

4. Selanjutnya adalah memasang ambalan sebagai rak. Dengan tambahan rak, dapur akan tertata lebih rapi.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

5. Lalu, ia menambahkan meja yang dipasang menggunakan kisi-kisi L. Tambahan meja ini dapat memperluas meja kompor yang kecil.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

6. Tak lupa, ia juga menambahkan rak piring dan barang pecah belah dapur.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

7. Untuk meja kompor yang sudah berkarat, ia menghiasnya menggunakan stiker vinyl warna putih pada bagian alas dan sisi-sisinya.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

8. Kemudian, bagian kolongnya ditambah menggunakan tirai agar terlihat lebih rapi.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

9. Ia juga menambahkan rak untuk perbumbuan, kemudian memasang gantungan untuk perabotan memasak, seperti panci dan wajan.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

10. Begini hasil dapurnya setelah di-makeover. Ia menambahkan lampu LED strip agar terlihat makin terang.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

11. Ambalan, meja, dan rak dapurnya sangat membantu tampilan dapur jadi terlihat lebih bersih dan lapang.

bikin dapur kontrakan minimalis © 2024 TikTok

@idemasakan1 Make over dapur kontrakan ala ema²#makeoverdapur #fyp suara asli - Idemasakan