Brilio.net - Banyak ilmu yang didapatkan selama duduk di bangku sekolah. Salah satunya tentang materi teks narasi. Teks narasi merupakan karangan berisi rangkaian peristiwa yang disusun secara kronologis. Biasanya kejadian yang diceritakan pada teks narasi berisi tentang kegiatan sehari-hari, pengalaman, atau karangan bebas.
Banyak contoh teks narasi yang mungkin tanpa disadari kita sering membacanya. Seperti buku sejarah, novel, hingga cerpen. Ketiga karya tulis tersebut disusun berdasarkan kronologi peristiwa yang pernah terjadi. Tak heran, jika saat membacanya kita seperti bisa melihat dan merasakan langsung kisah dalam cerita tersebut.
Jenis teks narasi terbagi menjadi dua yakni teks narasi ekspositoris dan teks narasi sugestif. Teks narasi ekspositorik merupakan teks narasi yang berfungsi untuk memberikan sebuah informasi yang didukung dengan fakta-fakta kronologi kejadian. Sementara teks narasi sugestif merupakan teks yang berisi sebuah saran atau amanat yang tersirat untuk para pembaca.
Perlu diketahui, teks narasi juga memiliki ciri-ciri khusus. Adapun ciri-ciri teks narasi diantaranya memiliki kronologi, menarik pembaca, dilengkapi konflik agar lebih menarik (opsional), dan menjelaskan gambaran sebuah ide dengan detail.
Nah, sebagai referensi untuk belajar, berikut brilio.net rangkum 11 contoh teks narasi dihimpun dari berbagai sumber, Rabu (15/12). Lengkap dengan penjelasan struktur teksnya.
Struktur teks narasi.
Dalam menyusun teks narasi perlu memerhatikan struktur yang terkandung didalamnya. Teks narasi terdiri dari empat komponen khusus, yakni orientasi, komplikasi, resolusi, dan koda. Beikut penjelasan singkatya.
- Orientasi, pada paragraf ini berisi pengenalan tokoh cerita, latar belakang, waktu, suasana, dan lain-lain.
- Komplikasi, menghadirkan konflik antara tokoh atau masalah dalam penelitian.
- Resolusi, dalam paragraf ini akan muncul sebuah resolusi untuk mengatasi masalah.
- Koda, menjabarkan akhir cerita, apakah akhirnya bahagia atau tidak, dan mengandung amanat.
Contoh teks narasi berbagai tema.
1. Contoh teks narasi informatif.
foto: freepik.com
Pada 10 November meletuslah pertempuran Surabaya untuk mengusir penjajah dari tanah air. Perang ini berawal dari kemarahan tentara Inggris akibat dari terbunuhnya pimpinan mereka, Brigadir Jenderal Mallaby. Sehingga, pihak Inggris dan sekutunya memberikan sebuah ultimatum kepada seluruh pejuang yang ada di Surabaya waktu itu untuk menyerah. Bukannya menyerah, rakyat Surabaya justru membentuk milisi-milisi perjuangan untuk menghadapi Inggris yang mengancam akan menyerang.
Mengetahui utimatumnya ditolak, pihak Inggris dan sekutunya marah besar. Pada 10 November pagi, mereka meluncurkan serangan besar-besaran melalui laut, darat, hingga udara. Mereka mengerahkan sekitar 30.000 infanteri, sejumlah pesawat terbang, tank, dan kapal perang. Kota Surabaya diserang habis-habisan oleh pihak sekutu. Seluruh pejuang dan rakyat Surabaya turun ke jalan untuk melakukan perlawanan. Semangat juang para pahlawan waktu itu muncul berkat seorang pemuda yang bernama Bung Tomo. Dia dengan gagah berani memekikan pidato untuk membakar seluruh semangat para pejuang.
2. Contoh teks narasi tentang lingkungan.
foto: freepik.com
Hal tersulit yang kurasakan ketika mengajak orang mencintai lingkungan adalah membuat mereka percaya bahwa sekecil apa pun kontribusi mereka pasti akan berdampak. Pekerjaan sebagai relawan di bidang lingkungan ini memang sangat menantang. Aku yang terbiasa makan menggunakan stirofoam dan minum di gelas plastik harus mengubah semua kebiasaan tersebut demi lingkungan.
Teringat pengalaman menyelam di pantai beberapa bulan lalu. Ketika aku mencapai kedalaman, ada plastik pembungkus makanan yang tersangkut di terumbu karang. Pembungkus makanan tersebut terlihat asing karena tidak pernah kulihat di iklan televisi. Setelah kubawa ke permukaan, bungkus keluaran tahun 1995 tersebut masih bagus, hanya memudar bagian warnanya saja.
Tidak kubayangkan bagaimana mungkin plastik yang seharusnya bisa hancur justru tersangkut di terumbu karang, tempat persembunyian ikan-ikan. Bagaimana jika ada hewan kecil yang mengonsumsinya dan membuatnya mati? Inilah yang menjadi motivasiku untuk meminta orang-orang membawa kotak makan dan tempat minum sendiri. Aku tidak ingin lautan rusak karena kita bersikap egois dan malas untuk melindunginya.
3. Contoh teks narasi tentang sekolah.
foto: freepik.com
Aku menangis tersedu-sedu saat membaca pengumuman hasil perjuangan selama ini. Sejujurnya, jauh dari hari ini, sejak duduk di kelas 11 aku sudah mempersiapkan diri sampai di hari ini. Lagi pula hanya ada dua kemungkinan, bukan? Lulus dan tidak lulus, pikirku beberapa bulan terakhir. Ekspektasi terburuk juga sudah aku pikirkan dan latih bila itu terjadi. Sampai di hari pengumuman tiba di pukul 17:26, aku kunjungi laman LTMPT dan per sekian detik muncullah profilku dan kotak berwarna merah bertuliskan: Anda dinyatakan tidak lulus seleksi SNMPTN 2020.
4. Contoh teks narasi biografi tokoh.
foto: freepik.com
Pada tahun 1927, Cipto Mangunkusumo dianggap pemerintah Belanda terlibat upaya sabotase, sehingga Cipto Mangunkusumo dibuang ke Banda Neira. Pada masa pembuangannya, penyakit asmanya kambuh. Saat Cipto Mangunkusumo diminta tanda tangan perjanjian yang meminta ia melepaskan hak politik agar bisa kembali ke Jawa untuk berobat, ia dengan tegas menyatakan lebih baik beliau mati. Ia kemudian dipindahkan ke Makassar, kemudian ke Sukabumi pada tahun 1940. Karena udara Sukabumi cukup dingin berakibat kesehatannya menjadi kurang baik. Oleh karena itu, ia dipindahkan kembali ke Jakarta hingga wafat pada 8 Maret 1943.
5. Contoh teks narasi tentang sejarah.
foto: freepik.com
Masa keemasan dari Kesultanan Cirebon ini ternyata tidak bisa bertahan lama. Sepeninggalan dari Sunan Gunung Jati pada 1568, kesultanan ini kemudian mengalami masa kemunduran. Masuknya pengaruh bangsa asing terutama Belanda menghadirkan banyak polemik yang tidak berkesudahan.
Kemudian pada 1681, ditanda tanganilah perjanjian antara pemegang kekuasaan di Cirebon dengan pihak Belanda. Perjanjian tersebut sangat menguntungkan Belanda, karena kongsi dagang miliknya yang bernama VOC bisa melakukan monopoli perdagangan di Cirebon. Tidak hanya itu, wilayah milik kerjaan corebon juga dijadikan pretektorat di bawah kekuasaan Belanda.
Hingga akhirnya pada 1902 1926, Belanda resmi menghapus Kesultanan Cirebon. Setelah sekian lama berkuasa, akhirnya pada 1941, Cirebon terbebas dari kekuasaan Belanda dan menjadi bagian dari Republik Indonesia pada 1945.
6. Contoh teks narasi fiksi.
foto: freepik.com
Si Piggy adalah boneka piggy kecil dengan bahan handuk lembut. Di dalam perut boneka ini terdapat biji plastik kecil, membuatnya asik untuk dilempar-lempar. Kakinya yang empuk, berukuran sangat pas untuk menghapus air mata. Jack sang pemilik, setiap malam tidur sembari mengisap telinga Si Piggy.
Siapa sangka jika mainan kesayangan Jack itu hilang di tengah salju menjelang Natal. Jack kemudian mendapatkan mainan baru pengganti Si Piggy. Sayangnya Jack kurang menyukainya dan masih merasa kehilangan boneka piggy kesayangannya. Tanpa pernah diduga sebelumnya, saat malam Natal tiba seluruh mainan ternyata bisa hidup dan berbicara selayaknya manusia, termasuk mainan pengganti Si Piggy.
Dengan kebaikan hatinya, pengganti Si Piggy kemudian menawarkan diri untuk menemani Jack menemukan mainan kesayangannya. Kemudian mereka berdua berpetualang bersama menyelesaikan seluruh misi demi menemukan kembali Si Piggy.
7. Contoh teks narasi sugestif.
foto: freepik.com
Hana selalu pergi ke rumah neneknya setiap akhir pekan. Rumah nenek tidak jauh dari rumahnya, jika bersepeda hanya membutuhkan waktu sekitar dua puluh menit. Nenek punya banyak ayam yang dipelihara di taman. Pak Ridwan selalu membantu Nenek memelihara ayam. Kebetulan, Pak Ridwan tidak datang ke rumah nenek hari itu. Dia sedang tidak enak badan. Nenek kewalahan dengan banyaknya jumlah untuk memberi makan ayam. Maka dari itu, Hana dengan terampil membantu neneknya di taman. Dia mengambil karung berisi pakan ayam dan membawanya ke neneknya. Hana kemudian mengambil air untuk diminum ayam-ayam tersebut. Berkat bantuan Hana, pekerjaan Nenek jadi lebih ringan.
8. Contoh teks narasi wawancara.
foto: freepik.com
Menurut Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman, seiring dengan perkembangan jaman, peran guru sudah sangat berbeda dengan peran guru pada jaman dahulu. Beliau berkata bahwa seorang guru tidak hanya berperan dalam bertugas mengajar dan mentransfer ilmu kepada siswa saja, namunjuga bertugas membangun karakter dari siswa. Beliau juga mengungkapkan bahwa program pemerintah yang berkaitan dengan tugas guru yang semakin kompleks tersebut, diantaranya program pemerintah dalam bentuk pelatihan serta yang mengenai akreditasi kemampuan guru dan syarat minimal jenjang pendidikan yang diterapkan.
Mengenai hal itu, para guru banyak yang sudah siap terhadap tuntutan tersebut, namun tidak sedikit juga yang kaget dengan perubahan perubahan tersebut, terutama bagi guru guru yang sudah mendekati usia pensiun. Menurut Beliau, dampak positif dari program program tersebut sudah bisa dirasakan atau minimal bisa dilihat dari hasil nilai Ujian Nasional yang grafiknya cenderung naik.
Beliau juga menjelaskan bahwa ada kenaikan pendapatan guru seiring dengan bertambahnya beban kerja, pemerintah juga dengan secara khusus memberikan tunjangan akreditasi guru yang diberikan secara berkala. Beliau juga berpesan bahwa dengan adanya kenaikan penghasilan bisa memacu guru untuk bisa bekerja lebih efektif dan profesional.
9. Contoh teks narasi bahasa Jawa.
foto: freepik.com
Pas iku, aku lagi siap-siap menyang sekolah. Nanging ndilalah ing televisi wongten Pawarta Enjing ingkang mawartakake berita tentang kajadian kebakaran. Peristiwa iku kedadean ing salah sawijining panggong cerak marang sekolahanku. Kebakaran iku kedadean jam loro esuk. Amargi ana berita iku, aku banjur kaget lan kelingan kanca-kancaku sing manggon omah cerak panggon kebakaran. Ning sakjroning bathin, aku ndonga supados rencang-rencangku ora ono sing kenapa-kenapa. Selawise ndeleng berita, aku banjur menyang sekolah. Sakbanjure mara sekolah, dongaku kandas, aku sedih, lan ngrasa melu nelangsa, amarga ana 10 kancaku ingkang panggonan omahe melu kebakar.
10. Contoh teks narasi inspiratif.
foto: freepik.com
Pada suatu hari ada seorang anak laki-laki bernama Heri sedang yang berjualan demi melanjutkan pendidikan untuk cita-citanya. Suatu ketika, Heri yang tidak memeiliki uang, sudah tidak kuat menahan lapar, sehingga ia berniat meminta makanan, yang ada di sebrang jalan. Kemudian, ada wanita muda membuka pintu yang berbaik hati memberinya segelas susu secara gratis. Atas kebaikan wanita itu, dia kemudian bertekad untuk lebih semangat mengejar mimpinya.
Bertahun-tahun berlalu, akhirnya Heri berhasil menjadi seorang Dokter. Suatu ketika ia mendapatkan pasien wanita tua, dan ternyata wanita tua itu adalah wanita yang dulu pernah menolongnya dan memberinya segelas susu. Setelah selesai melakukan konsultasi dan pemeriksaan penyakitnya, wanita itu lekas mendapat surat tagihan untuk membayar. Ketika wanita itu menerima surat tagihan, dalam surat tersebut tertulis, Dr. Heri telah membayar seluruh tagihannya, dengan menulis: "Sudah dibayar lunas dengan segelas susu".
11. Contoh teks narasi singkat ekspositoris.
foto: freepik.com
Tahun telah berganti, namun mega proyek masa kolonial belum berakhir. Pada 2 Februari 1890 Gubernur Jenderal Daendels mengeluarkan peraturan mengenai keamanan dari jalan raya pos. Juni 1809, proyek ini dilanjutkan hingga sampai di Pasuruan yang melewati Porong, Sidoarjo, dan Bangil. Dari daerah Pasuruan inilah pembangunan jalan raya berlanjut hingga ke Panarukan. Sementara itu, wilayah Banyuwangi tidak dibangun jalan panjang ini karena dipenuhi dengan hutan, hewan buas, dan tanah yang berrawa.
Recommended By Editor
- 9 Contoh teks pidato dengan berbagai tema, singkat dan jelas
- 105 Motto hidup sosial, tingkatkan rasa kepedulian
- 55 Kata-kata motto hidup agama Hindu, menyejukkan hati dan bermakna
- 17 Arti mimpi menikah serta penjelasan lengkapnya, punya makna khusus
- 85 Motto hidup tentang mimpi, berani bercita-cita tinggi