Brilio.net - Saat ini, dalam rumah modern banyak dapur yang menggunakan kitchen set. Kegunaan kitchen set sendiri membuat dapur terlihat lebih tertata dan enak dipandang. Meski keberadaan kitchen set cukup krusial, tapi kamu tetap bisa membuat dapur terlihat lebih estetik tanpa barang yang satu ini lho. Kitchen set hanyalah salah satu opsi bagi kamu yang ingin punya dapur terorganisir.

Kamu bisa membuat dapur tanpa kitchen set namun tetap terlihat estetik. Biasanya pemilik rumah akan memanfaatkan kolong meja dapur atau kitchen corner sebagai kabinet. Agar tampilannya rapi, kamu bisa memasang tirai kolong pada meja dapur.

Tapi, tanpa tirai kolong sekalipun kamu tetap bisa membuat dapurmu tampak apik dan rapi. Kamu bisa mencari inspirasi dekorasi rumah dari Instagram @gubuk_asa, lho. Ia membuat dapurnya terlihat cantik meski tanpa kitchen set maupun tirai kolong meja.

Daripada penasaran seperti apa dapurnya, simak potretnya dihimpun brilio.net dari Instagram @gubuk_asa pada Jumat (3/11).