Brilio.net - Ketika kehidupan perkotaan dan kesibukan modern semakin mencekik, semakin banyak orang yang merindukan kehidupan yang tenang, damai, dan menyatu dengan alam. Liburan ke lingkungan yang masih asri dan banyak pemandangan alam sering kali jadi tempat rehat untuk menghilangkan stres. Tak sedikit juga mereka yang memilih tinggal di penginapan atau vila untuk menikmati masa liburan.
Sayangnya pengalaman liburan cuma bisa didapat ketika hari weekend atau libur panjang saja. Begitu balik ke rumah, semua kembali normal dan terasa penat. Tapi ini akan berbeda jika rumah tersebut punya suasana yang nyaman, indah, bak serasa di vila. Desain rumah yang apik serta udara segar seolah bukan barang mahal yang cuma bisa didapat setiap liburan.
Seperti yang tampak dalam rumah yang satu ini, sebuah rumah mungil berdiri di tengah hutan begitu mencolok dari luar. Rumah ini dibangun dari material kayu dengan tampilan luar mirip seperti rumah burung. Kamu penasaran seperti apa penampakan rumah tersebut beserta isinya? Ini dia brilio.net rangkum dari akun TikTok @tinyhouseindonesia untuk kamu, pada Rabu (26/7).
Recommended By Editor
- Dulu berdinding gedek bambu kini mewah gaya minimalis, ini 11 transformasi rumah Danang DA di kampung
- Rumah kakek dibangun tahun 50-an ini kondisinya lapuk, 8 transformasinya jadi modern usai renovasi
- Bak istana di tengah sawah, potret rumah 7 seleb ini definisi mewah sesungguhnya
- Old but gold, 11 transformasi rumah kakek yang buluk jadi hunian vintage ini bikin cucu betah menginap
- Rumah antisombong dari luar tampak biasa, 7 potret dalamnya ternyata bak hunian saudagar kaya
- Rumah dalam gang sempit ini bikin melongo mirip coffee shop, intip 11 penampakannya