Anjing salah satu hewan yang akrab dengan manusia. Nggak salah kalau banyak memilih hewan satu ini untuk dipelihara. Bagi sebagian orang, anjing bisa jadi sahabat dan keluarga yang adanya untuknya. Namun bagi beberapa orang, anjing merupakan hewan yang harus diwaspadai.

Walau anjing terkesan lucu dan menggemaskan, terkadang anjing juga memiliki karakter yang galak. Meski begitu, anjing juga hewan yang setia pada tuannya. Karena kesetiaannya itu, anjing kerap melindungi tuannya ketika terjadi mara bahaya. Oleh karena itu, terkadang anjing berperilaku liar ketika merasa terancam.

Perilaku anjing tersebut pun tak jarang menimbulkan rasa takut pada manusia. Rasa takut itu juga bisa muncul saat kita bermimpi dikejar anjing. Bagi sebagian orang, mimpi dikejar anjing ini dipercaya memberi suatu pertanda dalam hidup. Mulai dari kisah percintaan, pertemanan hingga keuangan. Tentu hal ini tergantung dengan konteks mimpi yang kita alami.

Berikut 21 arti mimpi dikejar anjing yang bisa menjadi isyarat atau peringatan bagi si pemimpi, dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (19/5).

 

1. Arti mimpi dikejar anjing.

<img style=

foto: freepik.com

 

Rasa lelah dan takut pasti muncul saat kita bermimpi dikejar anjing. Bahkan, perasaan itu seringkali terbawa saat terbangun dari tidur. Jika bermimpi dikejar anjing dengan penuh ketakutan, bisa jadi itu merupakan ekspresi yang seharusnya muncul di dunia nyata. Hal ini mungkin muncul akibat perasaan takut dan sedih yang tertahan. Namun, jika dalam mimpi itu kita tak merasa takut, bisa jadi kita sedang didekati teman yang bisa dipercaya. Orang itu mengejar dengan ketulusan, sehingga perlu dipertimbangkan untuk diwujudkan.