Brilio.net - Kemunculan komputer di era 1940-an menjadi titik awal perkembangan teknologi yang pesat. Ditambah lagi dengan kemunculan internet di era 1960-an, teknologi menjadi semakin canggih.
Berangkat dari itulah, beberapa perangkat keras seperti telepon, personal computer (PC), televisi dan beragam perangkat keras lainnya. Dulunya alat-alat tersebut masih tersambung dengan kabel, tapi lama-kelamaan berinovasi jadi alat lebih simpel seperti gadget kalian di rumah.
Dengan perkembangan gadget yang semakin canggih, manusia modern sangat diuntungkan. Segala kebutuhan ada dalam genggaman tangan. Baik kebutuhan makan, komunikasi, transportasi, belanja semua dapat diraih hanya melalui gadget. Nah kalau nasib manusia zaman dahulu saat belum ada gadget seperti apa ya?
Pada zaman dahulu khususnya saat masa Romawi yakni tahun 300-1400, media sangat terbatas. Belum ada perangkat keras seperti di zaman ini. Adapun satu-satunya media yang diandalkan masyarakat romawi ialah Acta Diurna alias papan pengumuman yang berbentuk mirip majalah dinding. Papan pengumuman tersebut menginformasikan kebijakan raja dan juga event-event di kota.
Nah pasti bisa dibayangkan dong, orang masa Romawi kurang lihai mengoperasikan gadget seperti orang di masa kini. Namun seorang ilustrator bernama Laila Drachieva mencoba memberikan gambaran kepada khalayak, bagaimana jika masyarakat Romawi lihai memakai gadget?
Laila Drachieva membuat ilustrasi unik yang seklias mirip lukisan. Dalam ilustrasi tersebut diperlihatkan aktivitas masyarakat Romawi saat pakai gadget. Kira-kira bakal kaku nggak ya? Langsung saja simak ilustrasinya berikut ini dilansir brilio.net dari akun Instagram @lailadarchieva, Kamis (7/2).
1. Begini kira-kira andai wanita Romawi kepoin cowok lewat tablet.
2. Ilustrasi cewek Romawi lagi santai dengerin musik sambil lihat baju-baju kekinian.
3. Kalau lagi nongkrong, pemuda era Romawi nggak lupa bikin Instagram Story dan selfie.
4. Difoto dulu makanannya, baru nanti diunggah di media sosial.
5. Kalau sedang lapar, wanita Romawi cari referensi makanan dengan tabletnya.
6. Cewek dan cowok Romawi ini asik selfie usai pesta topeng.
7. Habis sarapan update berita dulu. Baca berita online di telepon pintar.
8. Baru bangun tidur dan siap-siap bikin Instagram Story, 'wake up like this'.
9. Ngopi dan main gadget, biar nggak ketinggalan gaya.
10. Potret wanita Romawi di pagi hari, enak tidur sampai nggak sadar telepon pintarnya menyala.
11. Lagi duduk dan ngerjain tugas lewat tablet, hem.. sepertinya terlihat bingung.
12. Setelah selesai menidurkan anak kecil, baby sitter ini main gadget dulu.
Recommended By Editor
- Ini penampilan 5 superhero jika pakai baju samurai, makin sangar
- 10 Ilustrasi sayuran menyerupai hewan, hasilnya mengagumkan
- 7 Ilustrasi terinspirasi logo perusahaan ternama ini keren banget
- 10 Ilustrasi sarat makna karya psikolog ini mencengangkan
- 10 Ilustrasi jika artis dunia jadi putri Disney, memesona sekali