Brilio.net - Mimpi potong rambut selalu dikaitkan dengan perubahan hidup. Dalam kehidupan nyata, potong rambut selalu membuat penampilan perempuan maupun laki-laki menjadi lebih menawan. Tak jarang ada yang menganggap potong rambut sebagai bentuk healing melakukan hal-hal baru dalam hidup.

Selain itu, potong rambut kerap membuat seseorang lebih percaya diri. Mungkin kamu salah satunya. Nah bagaimana jika potong rambut terjadi dalam mimpi?

Arti mimpi potong rambut dapat berarti buruk. Padahal tidak hanya itu, arti mimpi potong rambut juga dapat berarti adanya beban emosional yang ingin kamu lepaskan. Selain itu, masih terdapat banyak makna mimpi potong rambut.

Berikut disajikan 25 arti mimpi potong rambut yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Senin (29/5). Inilah arti mimpi potong rambut beserta penjelasannya yang memiliki banyak makna.

1. Rambut dipotong oleh orang lain.

<img style=

foto: pexels.com

 

Jika kamu bermimpi rambutmu dipotong orang lain, hal ini bisa menandai adanya relasi dengan perasaanmu di dunia nyata. Mimpi rambut dipotong orang lain dapat diartikan bahwa si pemimpi memiliki kecemasan dalam hatinya.

2. Potong rambut sendiri.

<img style=

foto: pexels.com

 

Sama seperti potong rambut oleh orang lain, mimpi potong rambut sendiri juga masih memiliki hubungan dengan dunia nyata. Mimpi potong rambut sendiri dapat menandakan bahwa di dunia nyata kamu tengah menghadapi sesuatu. Selain itu, mimpi potong rambut sendiri juga bisa diartikan sebagai adanya perasaan galau, takut kehilangan, hingga kesulitan mengontrol emosi.

3. Memotong rambut orang lain.

<img style=

foto: pexels.com

 

Jika kamu bermimpi memotong rambut orang lain, bisa diartikan bahwa kamu menginginkan sebuah kekuasaan yang luas. Tak hanya kekuasaan, memotong rambut orang lain juga bisa diartikan bahwa kamu akan menemukan solusi atas permasalahan yang selama ini kamu anggap sulit.

4. Memotong rambut anak-anak.

<img style=

foto: pexels.com

 

Mimpi memotong rambut anak-anak memiliki arti yang positif. Tafsir dari mimpi ini adalah kamu akan mendapatkan banyak rezeki di waktu yang mendadak. Akan tetapi, mimpi memotong rambut anak-anak juga bisa menandakan bahwa tubuhmu akan terserang penyakit dalam waktu dekat.

5. Potong rambut saat malam hari.

<img style=

foto: pexels.com

 

Mimpi potong rambut saat malam hari menandakan hal yang negatif atau buruk. Apabila kamu memimpikan aktivitas tersebut, bisa menandakan bahwa ada banyak keinginanmu yang belum akan terwujud dalam waktu dekat.

6. Potong rambut saat siang hari.

<img style=

foto: pexels.com

 

Berbeda dari potong rambut saat malam hari, potong rambut di siang hari merupakan pertanda baik. Jika kamu mengalami mimpi ini berarti salah satu keinginanmu akan terwujud dalam waktu dekat.

7. Potong rambut pendek.

<img style=

foto: pexels.com

 

Terkadang ada orang yang memotong rambutnya hanya sedikit dan masih terlihat panjang. Ada pula orang yang memotong rambutnya hingga menjadi pendek. Namun bagaimana jika kamu bermimpi potong rambut menjadi pendek? Untuk kamu yang bermimpi potong rambut pendek, tandanya kamu akan mendapatkan rezeki secara tiba-tiba.

8. Potong rambut hingga botak.

<img style=

foto: pexels.com

 

Tak hanya potong rambut pendek, mimpi potong rambut hingga botak pun memiliki tafsir tersendiri. Sayangnya, mimpi ini bisa menandakan akan terjadinya suatu musibah. Selain itu, mimpi rambut hingga botak juga bisa mewujudkan perasaanmu yang merasa cemas terhadap suatu hal.

9. Potong rambut tak sesuai dengan keinginan.

<img style=

foto: pexels.com

 

Dalam dunia nyata, terkadang kamu mengalami hasil potong rambut yang tak sesuai dengan keinginan. Hal ini ternyata bisa terjadi di dalam mimpi. Arti mimpi potong rambut yang hasilnya tidak sesuai dengan keinginan adalah kamu harus lebih waspada karena ada orang berniat buruk yang berusaha menjatuhkanmu. Meskipun demikian, mimpi ini bisa diartikan sebagai hal lain, yakni pertanda bahwa kamu sebaiknya bisa beradaptasi dengan perubahan yang mungkin terjadi.

10. Potong rambut poni.

<img style=

foto: pexels.com

 

Mimpi potong rambut poni ternyata memiliki makna yang kurang baik. Mimpi ini menandakan bahwa kamu harus fokus menjaga kesehatan karena ke depannya kamu berpotensi jatuh sakit.

11. Potong rambut di depan cermin.

<img style=

foto: pexels.com

 

Jika di dalam mimpimu kamu sadar betul memotong rambut di depan cermin, akan ada hal-hal baik yang kamu terima ke depannya. Mimpi ini dapat diartikan sebagai rezeki berupa umur panjang dan mendapatkan kesehatan yang baik.

12. Rambut dipotong oleh saudara sendiri.

<img style=

foto: pexels.com

 

Mimpi rambut dipotong oleh saudara sendiri bisa menandakan hal yang kurang baik. Mimpi ini bisa jadi peringatan bahwa ada anggota keluargamu yang akan mengidap penyakit, baik ringan maupun berat.

13. Rambut dipotong oleh mertua.

<img style=

foto: pexels.com

 

Potong rambut yang dilakukan oleh mertua memiliki relasi dengan perasaanmu di dunia nyata. Mimpi ini bisa menandakan bahwa kamu sedang mengalami ketakutan terhadap sesuatu yang belum pernah terjadi.

14. Potong rambut, namun panjang kembali.

<img style=

foto: pexels.com

 

Di dunia nyata, setelah dipotong, rambut akan terlihat lebih pendek, bukan? Namun, dalam dunia mimpi, rambut yang telah dipotong bisa saja kembali panjang dalam waktu sekejap. Mimpi ini bisa diartikan bahwa kamu akan bertemu dengan seseorang yang sudah lama tak berjumpa di masa lalu. Namun, pertemuan itu hanya singkat dan kalian akan kembali tak bertemu lagi.

15. Potong dan mewarnai rambut.

<img style=

foto: pexels.com

 

Potong rambut, lalu mewarnainya sangatlah lumrah di dunia nyata. Namun bagaimana jika hal itu terjadi di dalam mimpi? Ternyata, mimpi potong rambut dan mewarnainya bisa diartikan bahwa sesuatu yang kamu idam-idamkan akan terwujud dan kerja kerasmu selama ini akan terbayarkan.

16. Adanya simbol perubahan.

Mimpi potong rambut bisa menjadi simbol perubahan dalam hidupmu. Ini bisa mencerminkan keinginan untuk melakukan perubahan signifikan atau transisi dalam gaya hidup, sikap, atau kepribadianmu.

17. Kehilangan identitas.

Mimpi ini juga bisa mengindikasikan ketakutan akan kehilangan identitas atau perubahan yang mendasar dalam dirimu. Potongan rambut yang dramatis dapat melambangkan kekhawatiran tentang kehilangan jati diri atau menghadapi situasi yang membuatmu merasa kurang menjadi dirimu sendiri.

18. Adanya pengontrolan diri.

Arti mimpi potong rambut © 2023 brilio.net

foto: pexels.com

Potong rambut dalam mimpi juga dapat mencerminkan keinginan untuk mengendalikan diri sendiri. Hal ini bisa menjadi pertanda bahwa kamu sedang mencoba mengambil kendali atas kehidupanmu dan membuat keputusan yang lebih baik.

19. Adanya rasa beban emosional.

Potong rambut dalam mimpi bisa diartikan sebagai pembebasan emosional atau melepaskan diri dari beban emosional yang kamu rasakan. Ini bisa menandakan keinginan untuk mengatasi masa lalu atau membebaskan diri dari rasa sakit atau kesedihan yang terkait dengan pengalaman sebelumnya.

20. Transformasi pribadi dan kepercayaan diri.

Potong rambut dalam mimpi juga bisa menjadi simbol transformasi pribadi atau pertumbuhan spiritual. Ini bisa menunjukkan bahwa kamu sedang menjalani proses perubahan dan berkembang menjadi versi yang lebih baik dari dirimu sendiri.

Mimpi ini juga bisa mengindikasikan peningkatan kepercayaan diri. Potongan rambut baru bisa memberikan perasaan segar dan meningkatkan rasa percaya dirimu. Ini bisa menjadi pertanda bahwa kamu sedang merasa lebih kuat dan siap untuk menghadapi tantangan hidup.

21. Kesegaran dan pembaruan.

Arti mimpi potong rambut © 2023 brilio.net

foto: pexels.com

Potong rambut dalam mimpi bisa menandakan kebutuhanmu akan kesegaran dan pembaruan. Ini bisa mencerminkan keinginanmu untuk memulai kembali, membersihkan energi negatif, atau menghilangkan hal-hal yang tidak lagi berguna dalam hidupmu.

22. Kehilangan atau pemisahan.

Potong rambut dalam mimpi juga bisa menjadi isyarat takut kehilangan atau pemisahan. Ini bisa menggambarkan perasaan kehilangan terhadap orang yang berarti bagimu atau kekhawatiran tentang kehilangan hubungan yang penting dalam hidupmu.

23. Keinginan untuk bebas dari beban ekspektasi.

Arti mimpi potong rambut © 2023 brilio.net

foto: pexels.com

Mimpi ini juga bisa menunjukkan keinginan untuk melepaskan diri dari norma sosial atau ekspektasi orang lain. Potongan rambut yang berbeda atau unik dapat mencerminkan keinginanmu untuk mengekspresikan diri sendiri tanpa terikat pada harapan orang lain.

24. Simbol perubahan citra diri.

Potong rambut dalam mimpi bisa menjadi tanda bahwa kamu ingin mengubah penampilan atau citra yang kamu proyeksikan ke dunia luar. Ini bisa mencerminkan keinginan untuk mendapatkan tampilan baru yang lebih segar atau untuk mengganti gaya yang sudah lama kamu miliki. Mimpi ini bisa menjadi panggilan untuk bereksperimen dengan penampilanmu atau mengeksplorasi sisi baru dari dirimu sendiri.

25. Simbol keinginan untuk bebas dari hal-hal yang membatasi langkahmu.

Mimpi potong rambut juga bisa mengindikasikan keinginan untuk melepaskan diri dari beban atau keterikatan yang membatasi kehidupanmu. Potongan rambut dapat melambangkan pembebasan dari hubungan yang tidak sehat, kebiasaan buruk, atau situasi yang membatasi kebebasanmu. Mimpi ini mungkin menunjukkan keinginan untuk hidup dengan lebih santai dan merdeka.