Brilio.net - Mimpi bisa terjadi kapan saja ketika seseorang tengah tertidur pulas. Mimpi dibagi menjadi dua kategori yakni mimpi baik dan mimpi buruk. Mimpi baik biasanya akan membuat seseorang merasa senang atau gembira ketika memimpikannya. Sebaliknya, mimpi buruk akan membuat orang merasa sedih, marah, ataupun ketakutan.

Salah satu mimpi yang dianggap buruk adalah mimpi tentang hantu. Ya, pernahkah kamu bermimpi tentang hantu? Misalnya, dikejar hantu, diteror oleh hantu bak film horror dan lain sebagainya. Mimpi tentang hantu biasanya akan membuat orang merasa ketakutan, bahkan sebagian orang masih merasakan ketakutannya di kehidupan nyata.

Mimpi tentang hantu bisa membawa berbagai pertanda kepada si pemimpi. Akan tetapi, mimpi melihat hantu kerap dikaitkan sebagai pertanda buruk yang akan terjadi dalam dunia nyata. Meskipun tak jarang pula yang tidak percaya akan hal itu. Lalu, apa sebenarnya arti mimpi tentang hantu? Untuk menjawab rasa penasaranmu, yuk simak 15 arti mimpi tentang hantu yang telah dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (2/2).

<img style=

foto: pexels.com

 

1. Seseorang akan melakukan kesalahan besar.

Mimpi dikejar hantu pasti membuat seseorang merasa ketakutan dan terbangun secara tiba-tiba. Mimpi ini menjadi gambaran tentang sebuah kesalahan besar yang pernah atau akan terjadi di masa depan. Selain itu, mimpi dikejar hantu seringkali dikaitkan dengan perasaan sedih yang akan kamu alami selama berlarut-larut.

2. Peringatan untuk merubah diri.

Layaknya rasa takut jika melihat hantu lewat di dunia nyata, sama halnya saat kejadiannya dalam mimpi. Akan tetapi di balik mimpi ini juga menjadi pesan untuk kamu mulai berubah. Coba berhenti menggapai hal yang jelas berada di luar jangkauan. Bisa jadi usahamu hanya akan berujung pada jalan penuh kerusakan dan kesedihan. Lebih baik mencari atau melakukan hal lain dalam hidup.