Brilio.net - Teknologi fotografi sekarang semakin maju. Dari dulu yang tak berwarna kini menjadi berwarna, bahkan beresolusi tinggi. Tapi foto-foto dulu yang tak berwarna kini bisa juga diberi warna dengan edit foto. Hal itu juga yang dilakukan oleh Jordan Lloyd dari Dynamichrome.

Foto yang diedit dengan diberi warna dan diretouching oleh Lloyd bukan foto sembarangan. Foto-foto itu adalah foto imigran di Ellis Island. Pada awal 1900-an, Ellis Island menjadi stasiun imigrasi terbesar Amerika Serikat, sampai 12 juta imigran antara tahun 1892 dan 1954.

Seorang fotografer amatir Augustus Sherman yang menjadi kepala registrasi memotret segelintir orang yang lewat untuk dokumentasi antara tahun 1907-1917. Kebanyakan yang difoto adalah mereka yang mengenakan pakaian terbaik atau pun pakaian nasional mereka.

Nah, berikut 16 foto hasil editing foto seperti dilansir brilio.net dari insider, Selasa (18/10). Fotonya jadi tambah hidup dan semakin keren!


1. Gákti, kostum tradisional masyarakat Sami yang mendiami Arktik mulai dari Norwegia utara ke Semenanjung Kola di Rusia. Kostum ini terbuat dari kulit rusa dan wol.

warnai foto © 2016 brilio.net



2. Pakaian tradisional Alsace Perancis zaman dulu.

warnai foto © 2016 brilio.net



3. Pakaian tradisional Ruthenian yang merupakan nama etnis di Eropa Timur.

warnai foto © 2016 brilio.net



4. Pakaian Cossack yang kemudian berkembang jadi kelas militer Ussuri Cossack.

warnai foto © 2016 brilio.net



5. Saric, jubah tradisional untuk gembala yang terbuat dari tiga sampai empat kulit domba.

warnai foto © 2016 brilio.net



6. Pakaian tradisional Italia tahun 1910.

warnai foto © 2016 brilio.net



7. Peci zaman dulu yang dikenakan komunitas muslim India.

warnai foto © 2016 brilio.net



8. Tutup kepala Tartan yang biasa dikenakan wanita Guadeloupean, pulau sebelah utara Venezuela.

warnai foto © 2016 brilio.net



9. Pakaian tradisional daerah timur laut Albania.

warnai foto © 2016 brilio.net



10. Trachten, pakaian tradisional Jerman.

warnai foto © 2016 brilio.net



11. Pdt Joseph Vasilon, pendeta Yunani-Ortodoks tahun 1910.

warnai foto © 2016 brilio.net



12. Topi yang menjadi salah satu bagian dari pakaian tradisional Belanda zaman dulu.

warnai foto © 2016 brilio.net



13. Pakaian sederhana dari Denmark.

warnai foto © 2016 brilio.net



14. Pieptar, rompi yang bisa dikenakan laki-laki mau pun perempuan.

warnai foto © 2016 brilio.net



15. Pria Aljazair mengenakan kaftan tradisionalnya.

warnai foto © 2016 brilio.net



16. Bunad, pakaian tradisional Norwegia.

warnai foto © 2016 brilio.net