Brilio.net - Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja membeli sepeda motor baru. Uniknya sepeda motor yang dibeli Jokowi bermodel Chopper dengan warna emas. Sepeda motor itu garapan Elders Garage yang diantar langsung ke Istana Bogor pada Sabtu (20/1) dan diterima langsung oleh Jokowi. Moge ini dilengkapi dengan mesin Royal Enfield 350 CC dan jok kulit bikinan pengrajin Bandung.

Usut punya usut, ternyata Jokowi tak hanya penggemar sepeda motor. Dia memiliki koleksi benda-benda unik lainnya selama ini. Nah, berikut beberapa koleksi Jokowi yang bikin dirinya layak disebut pemimpin kekinian dihimpun dari berbagai sumber, Minggu (21/1).

1. Sepeda motor Chopper

jokowi chopper indo  2018 brilio.net

Sepeda motor baru Jokowi ini modelnya Chopper. Ciri khasnya posisi mengendarai yang rendah dan stang yang tinggi. Motor bermesin 350 CC Royal Enfield tersebut terlihat sangat gagah. Tak hanya itu, rangkanya didesain khusus oleh Elders Garage agar cocok untuk dikendarai orang Indonesia dengan postur kecil.

2. Keris

koleksi jokowi istimewa

Presiden Joko Widodo memiliki koleksi sejumlah keri. Dari banyak koleksi yang dimilikinya, Jokowi menyumbangkan sedikitnya lima buah keris untuk dirawat di Museum Keris Nusantara.

3. Album musik rock

koleksi jokowi istimewa

Jokowi memang terkenal sebagai pemimpin yang gemar mendengarkan musik-musik cadas era 1970-an. Tak hanya itu, dia sejak muda juga mengoleksi 30 kaset album rock dari Napalm Death, Scorpion, Deep Purple, Judas Priest, Metallica, hingga Led Zeppelin.