Brilio.net - Seorang ibu tidak pernah ingin melihat anaknya terluka. Terlebih lagi jika ia memiliki anak perempuan yang nanti biasanya akan pergi untuk tinggal bersama suami. Ibu akan selalu merasa cemas dengan keadaan putrinya tersebut.

Untuk itu, berikan buah hatimu petuah sedari kecil. Berikan pengertian tentang kehidupan yang mudah dimengerti dibanding memarahinya. Sedikit demi sedikit setidaknya putrimu akan paham dan bisa tumbuh dengan baik.

Melalui kata-kata bijak ibu untuk anak, merupakan bentuk perhatian pada buah hatinya. Tak sekadar ungkapan biasa, kata-kata ini juga mengandung pelajaran hidup, motivasi, serta nasihat yang penuh makna dan bikin terenyuh.

Anak akan tersentuh jika membaca kata bijak dari ibu. Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber.

Kata-kata bijak ibu untuk anak perempuan, penuh makna. 

kata bijak ibu anak perempuan ©Instagram

foto: Instagram/@t4r13_s03

Tidak semua ibu pandai merangkai kata untuk anaknya. Melalui berbagai referensi, kamu bisa menyimak kata-kata bijak dari ibu untuk anak perempuan ini.

1. "Jangan pernah menyalahkan orang lain atas kesedihanmu, karena kebahagiaanmu adalah urusanmu. Kebahagianmu harus dari dalam dirimu."

2. "Wanita bukanlah pakaian yang bisa kamu pakai dan kamu lepas semaumu. Mereka terhormat dan memiliki haknya."

3. "Jangan pernah mengeluh ketika kehidupan dilanda musibah, karena dengan musibah tersebut kita bisa belajar apa kuat dari cobaan."

4. "Ibu dan anak sedari awal. Sahabat selamanya dari hati."

5. "Seorang ibu dan anak perempuan selalu berbagi ikatan spesial, yang terukir di hati."

6. "Perempuan tidak sekuat laki-laki. Tapi laki-laki tidak akan sekuat itu jika tidak disempurnakan oleh perempuan."

7. "Anak perempuan yang baik akan menjadi ibu yang baik."

8. "Kita harus mengajarkan anak-anak perempuan kita untuk menjadi seseorang daripada milik seseorang."

9. "Kenakanlah pakaian untuk menutupi auratmu, bukan untuk berhias diri."

10. "Mungkin kelak, kehidupan akan membuatmu terpaksa menorehkan senyuman palsu saat kau tidak ingin tersenyum. Lakukanlah, namun jangan pernah menorehkan air mata palsu."

11. "Anak perempuan itu jauh lebih berharga dari perhiasan apa pun."

12. "Anakku, jangan bersedih meski tadi Ibu memeluk dirimu sejenak saja, karena yang perlu kamu tahu, hati ibu memelukmu selamanya."

13. "Seberat apa pun masalah yang ibu hadapi, tidak ada halangan yang bisa menghentikan kasih ibu pada anaknya."

14. "Sepintar apapun kamu ibu tetap akan bilang 'jangan pernah berhenti mendengarkan nasihat' karena hati akan buta jika kehilangan nasihat."

15. "Kesabaran, anak perempuanku tersayang. Belajarlah untuk bersabar dan hidup akan menjadi lebih mudah."

16. "Tidak ada yang lebih indah ketika anak tertidur pulas kecuali Sang Ibu yang bahagia karena telah menidurkannya."

17. "Kamu harus sehat, bisa merawat dirimu sendiri, dan berbahagialah dengan hal-hal indah yang membuat kamu itu kamu."

18. "Menjadi wanita lembut adalah suatu pilihan, bukan kelemahan."

19. "Saat hidupmu bahagia, ibumu tidak pernah memintamu untuk membagi kebahagiaan mu kepadanya, tapi saat kamu terluka ibumu selalu datang untuk menerima bagian dari luka mu."
20. "Jagalah pikiranmu selalu baik dan positif, karena itu akan membuat wajahmu bersinar secerah matahari pagi."

 

Kata-kata bijak ibu untuk anak perempuan tersayang. 

kata bijak ibu anak perempuan ©Instagram

foto: Instagram/@agneslioninta

Ajari anak perempuan untuk bisa mencintai diri sendiri. Mencintai dan menghargai diri sendiri adalah resep bahagia paling ampuh.

21. "Anak perempuan adalah pencerah hari dan penghangat hati."

22. "Saat hidupmu bahagia, ibumu tidak pernah memintamu untuk membagi kebahagiaanmu kepadanya. Tapi saat kamu terluka, ibumu selalu datang untuk menerima bagian dari lukamu."

23. "Aku tidak ingin anakku mengikuti jejakku. Aku ingin mereka mengambil jalan di sampingku dan melangkah lebih jauh lagi dari apa yang pernah aku bayangkan."

24. "Jangan pernah menoleh ke belakang jika itu hanya membuat mu mengulangi kesalahan, cobalah menoleh ke depan dan membuka lembar baru yang lebih baik."

25. "Semakin banyak anak perempuan mengetahui tentang detail kehidupan ibunya tanpa tersentak atau merengek, semakin kuat anak perempuan itu."

26. "Aku akan membiarkan anak perempuanku untuk melakukan apa yang ia mau. Aku akan mendukung, menuntun, dan memberikan semua pengetahuan yang ia butuhkan karena aku ingin ia berhasil dalam apa pun yang dicintainya."

27. "Setiap anak adalah artis. Masalahnya bagaimana agar kita tetap menjadi artis pada saat dewasa."

28. "Selalu ada alasan untuk setiap hal yang terjadi. Tidak ada seorang pun yang datang dan pergi di hidupmu tanpa seizin Tuhan."

29. "Anak perempuan adalah kenangan indah dari masa lalu, saat-saat penuh kegembiraan pada saat ini, dan harapan serta janji di masa depan."

30. "Aku berharap kalau anak perempuanku tumbuh dengan berdaya dan tidak mendefinisikan dirinya sendiri hanya dengan penampilannya saja, tetapi dengan kualitas yang membuatnya pintar, kuat, dan wanita yang bertanggung jawab."

31. "Anak perempuan ialah cerminan ibunya."

32. "Tak perlu kau merisaukan perhiasan duniawi. Ketaatan pada Allah dan Rasul-Nya akan memberimu surga yang keindahannya kekal."

33. "Tidak peduli berapa usia putriku, ia akan tetap menjadi bayi perempuan kesayanganku."

34. "Harta seorang ibu adalah putrinya."

35. "Wanita yang baik itu memang akan menuntut untuk diperhatikan, tapi tidak akan menjadikan dirinya pengemis perhatian."

36. "Janganlah sampai kita melupakan Tuhan di kala kita senang, maka di waktu sulitmu Tuhan akan mempermudah jalannya."

37. "Yang paling aku harapkan untuk anak perempuanku adalah supaya ia bisa melambung tinggi di langitnya sendiri, di mana pun itu."

38. "Senyumnya membuatku tersenyum. Tawanya menular. Hatinya murni dan sejati. Di atas segalanya, saya senang bahwa dia adalah putri saya."

39. "Kamu tidak akan sekuat laki-laki, tapi kamu lebih tabah dari mereka. Dan ketabahan itulah yang menjadikan wanita mampu mengalahkan laki-laki."

40. "Anak perempuan yang tidak patuh akan menjadi istri yang tidak bisa diatur."