Brilio.net - Skripsi sering disebut sebagai salah satu lawan duel para mahasiswa. Tugas akhir ini menjadi salah satu faktor kelulusan. Ilmu yang sudah didapat di bangku perkuliahan akan disempurnakan dalam sebuah skripsi. Maka dibutuhkan konsentrasi, totalitas dan ketekunan selama proses mengerjakan skripsi.

Selain dosen pembimbing, deadline dan keseriusanmu dalam mengerjakan skripsi juga menjadi faktor yang menentukan keberhasilan skripsi. Sekilas mengerjakan skripsi sih nggak susah. Mahasiswa hanya perlu riset dan mendalami bahan skripsimu. Tapi kenyataanya, banyak juga mahasiswa yang terhambat dalam mengerjakan skripsi.

Nggak melulu karena rasa malas lho. Bisa juga karena faktor prioritas dalam mengerjakan. Apalagi untuk kamu yang juga sembari melakukan pekerjaan sampingan. Konsentrasi dan manajemen waktumu akan sangat dibutuhkan.

Makanya diperlukan motivasi tinggi untuk mengerjakan skripsi. Jangan sampai kamu berakhir dengan gelar mahasiswa abadi. Nah kamu butuh penyemangat dalam mengerjakan skripsi? Yuk simak ulasan brilio.net berikut ini pada Selasa (18/8) dari berbagai sumber.


Kata-kata motivasi untuk diri sendiri.

Kata-kata motivasi skripsi  2020 brilio.net

foto: freepik.com


1. "Salah satu penemuan paling hebat yang dilakukan manusia termasuk salah satu dari keterkejutan mereka, yaitu menemukan bahwa ia mampu melakukan sesuatu yang pada awalnya ditakutkan tidak mampu untuk dilakukan."

2. "Terkadang kita diuji bukan untuk menunjukkan kelemahan kita, tetapi untuk menemukan kekuatan kita."

3. "Menyesali nasib tidak akan mengubah keadaan. Terus berkarya dan bekerjalah yang membuat kita berharga."

4. "Hargai setiap hal-hal kecil yang terdekat dengan hati Anda. Rangkulah mereka seperti sama berharganya dengan hidup Anda, karena tanpa mereka hidup adalah sia-sia."

5. "Miliki keyakinan yang tak tergoyahkan pada dirimu untuk menjadi semua yang kamu inginkan."

6. "Sebuah permata tidak akan dapat dipoles tanpa gesekan, demikian juga seseorang tidak akan menjadi sukses tanpa tantangan."

7. "Masa depan adalah milik mereka yang menyiapkan hari ini."

8. "Kalaupun ada begitu banyak penyesalan, ku harap aku bisa memaafkan diriku."

9. "Ketika kamu menetapkan pikiran untuk mencapai sesuatu, kamu harus memberi kesempatan dirimu sendiri untuk menyelesaikannya."

10. "Miliki impian yang tinggi, sebab impian akan membangkitkan motivasi kamu untuk bertindak."

11. "Tinggalkan pikiran yang membuatmu lemah, dan peganglah pikiran yang memberi kekuatan bagimu."

12. "Jangan takut akan perubahan. Kita mungkin kehilangan sesuatu yang baik, namun kita akan peroleh sesuatu yang lebih baik lagi."

13. "Siapa pun kamu dan di mana kamu berada, semua masalah akan terlalui."

14. "Jangan menunggu kesempatan datang padamu. Ciptakanlah."

15. "Kunci kesuksesan adalah fokus pada tujuan, bukan hambatan."



Kata-kata motivasi tentang masa depan.

Kata-kata motivasi skripsi  2020 brilio.net

foto: freepik.com


16. "Masa lalu adalah sejarah. Hari ini adalah goresan, hari esok adalah harapan, hadapi semua dengan senyuman."

17. "Setiap mimpi besar dimulai dengan seorang pemimpi. Ingatlah selalu, kamu memiliki kekuatan, kesabaran, dan hasrat untuk meraih bintang-bintang untuk mengubah dunia."

18. "Ubahlah segala ketakutan menjadi kekuatan untuk menyambut perubahan."

19. "Buang pikiran yang menghalangi, lanjutkan langkah untuk meraih mimpi."

20. "Masa depan cerah sudah menunggumu. Jangan sia-siakan waktu."

21. "Masa depan akan menjadi indah di saat kamu mengubah langkah hari ini."

22. "Satu perubahan baik akan membuat masa depan menjadi lebih cerah."

23. "Jangan malu untuk berubah. Masa depanmu tidak ditentukan oleh cibiran mereka."

24. "Keyakinan adalah kunci yang menjadi faktor utama dalam sebuah keberhasilan."

25. "Tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini,apa yang kamu inginkan pasti bisa kamu dapatkan, asal sabar, usaha,dan ikhlas dalam doa."

26. "Kita tak akan pernah tau, seberapa baik sebuah pilihan yang kita tentukan. Namun kita tau, Tuhan lebih tahu yang terbaik buat kita."

27. "Melihat ke atas sebagai motivasi bukan untuk jadi rendah diri, dan melihat ke bawah agar lebih bersyukur bukan untuk menjadi sombong."

28. "Kita boleh berharap, tapi tidak bermimpi kosong, cobalah untuk menjadikannya nyata, walau tidak sempurna."

29. "Jangan takut bertemu kegagalan, karena keberhasilan menunggumu di masa depan."

30. "Teruslah bergerak meski perlahan. Dengan begitu masa depan akan lebih mudah untuk didapatkan."



Kata-kata motivasi dari para tokoh.

Kata-kata motivasi skripsi  2020 brilio.net

foto: freepik.com



31. "Kendalikan nasibmu, atau orang lain yang akan melakukannya." - Jack Welch

32. "Penemuan terbesar sepanjang masa adalah bahwa seseorang bisa mengubah masa depannya hanya dengan mengubah sikapnya saat ini." - Oprah Winfrey

33. "Sukses bukanlah kebetulan. Ia terbentuk dari kerja keras, ketekunan, pembelajaran, pengorbanan, dan yang paling penting, cinta akan hal yang sedang atau ingin kau lakukan." - Pele

34. "Setiap fase yang kamu jalani harus bisa mendatangkan pelajaran untuk naik ke fase berikutnya." - Merry Riana

35. "Sukses bukanlah final, kegagalan tak terlalu fatal. Keberanian untuk melanjutkannya, yang lebih penting." - Winston S. Churchill

36. "Persiapan terbaik agar bisa bekerja dengan baik esok hari adalah dengan bekerja dengan baik hari ini." - Elbert Hubbard

37. "Beristirahatlah saat kau merasa lelah. Segarkan dan perbarui dirimu, tubuhmu, serta semangatmu. Lalu kembalilah bekerja." - Ralph Marston

38. "Untuk menjadi yang terbaik, kau harus bisa mengatasi yang terburuk." - Wilson Kanadi

39. "Hiduplah seakan-akan kamu akan mati besok. Belajarlah seakan-akan kamu akan hidup selamanya." - Mahatma Gandhi

40. "Waktu tidak berpihak pada siapa pun. Tapi waktu dapat menjadi sahabat bagi mereka yang memegang dan memperlakukannya dengan baik." - Winston Churchill