Brilio.net - Bagi sebagian orang, mengutarakan perasaan melalui kata-kata romantis memang cukup sulit. Ada yang cenderung membuktikan cinta lewat tindakan atau perbuatan. Ya setiap orang memiliki caranya tersendiri, dalam mengungkapkan cinta. Namun sesekali kamu juga perlu menunjukkan cinta lewat kata-kata romantis.
Banyak yang bilang bahwa semakin lama usia sebuah hubungan, bahasa cinta kepada pasangan kebanyakan justru semakin jarang terdengar. Hal ini mungkin terjadi karena salah satu atau kedua belah pihak merasa hal tersebut adalah sesuatu yang berlebihan dan tidak penting. Dari sebab inilah yang terkadang membuat hambar suatu hubungan.
Seperti kalimat sederhana "Aku begitu menyayangimu" ini dapat menguatkan dan membangkitkan rasa cinta pada pasangan. Dengan mengungkapkan lewat kata-kata, komunikasi juga bisa lebih terbuka.
Setidaknya dengan mengungkapkan kata cinta romantis akan lebih paham dengan perasaan yang tengah dirasakan. Walau nggak setiap hari mengutarakannya, paling tidak kamu bisa membaca pikiran pasanganmu.
Kata-kata romantis singkat memiliki sebuah makna sebagai kasih yang tulus kepada seseorang, termasuk pasangan. Nah, bagi kamu yang sedang mencari kata-kata romantis singkat, ini bisa menjadi inspirasi.
Berikut 45 kata-kata romantis singkat, terbaik dan menyentuh hati, brilio.net rangkum dari berbagai sumber, pada Selasa (2/6).
Kata-kata romantis singkat, terbaik buat pacar tersayang
foto: freepik.com
1. "Aku mencintaimu, bukan hanya karena siapa kamu. Tapi juga karena menjadi apa diriku saat bersamamu." - Roy Croft
2. "Mungkin ketidaksempurnaan kita yang membuat kita begitu sempurna satu sama lain."
3. "Kamu telah mengganti mimpi burukku dengan mimpi indah, kekhawatiranku dengan kebahagiaan, dan ketakutanku dengan cinta."
4. "Kamu mungkin memegang tanganku untuk sementara waktu, tetapi kamu memegang hatiku selamanya."
5. "Kamu adalah pikiran terakhir dalam pikiranku sebelum aku tertidur dan pikiran pertama ketika aku bangun setiap pagi."
6. "Kita harus berarti untuk diri kita sendiri dulu sebelum kita menjadi orang yang berharga bagi orang lain." - Ralph Waldo Emerson
7. "Aku butuh kamu seperti jantung butuh detak."
8. "Cinta terjadi begitu singkat, namun melupakannya memakan waktu begitu lama." - Pablo Neruda
9. "Dicintai secara mendalam oleh seseorang memberimu kekuatan. Mencintai seseorang secara mendalam memberimu keberanian."
10. "Aku tahu aku jatuh cinta padamu karena kenyataanku akhirnya lebih indah dari mimpiku."
11. "Bagi dunia, kamu mungkin satu orang, tetapi bagi satu orang kamu adalah dunia."
12. "Aku mencintaimu tanpa tahu bagaimana, kapan, atau dari mana. Aku mencintaimu secara sederhana, tanpa masalah atau kesombongan."
13. "Ketika aku menatap matamu, aku tahu aku telah menemukan cermin jiwaku."
14. "Memikirkanmu sudah menjadi kebiasaan, memimpikanmu adalah kecanduan, dan mencintaimu adalah konsekuensi yang tak terhindarkan."
15. "Cinta adalah ruang dan waktu yang diukur oleh hati."
16. "Cintaku padamu adalah sebuah perjalanan. Mulai selamanya, dan berakhir tidak pernah."
17. "Aku tidak yakin mengapa kamu memilihku, tetapi aku merasa seperti orang paling beruntung di dunia. Dan aku berharap dapat membuktikan bahwa aku layak mendapatkan keberuntungan ini."
18. "Cinta kita seperti angin, aku tidak bisa melihatnya, tapi aku bisa merasakannya." - A Walk To Remember
19. "Aku mungkin tidak bersamamu setiap saat, tetapi aku ingin kamu tahu bahwa kamu tidak pernah keluar dari hatiku."
20. "Aku mungkin tidak bersamamu setiap saat, tetapi aku ingin kamu tahu bahwa kamu tidak pernah keluar dari hatiku."
Kata-kata romantis singkat, bikin hubungan makin hangat.
foto: freepik.com
21. "Air hanya bersinar karena matahari. Dan kamulah matahariku." - Charles de Leusse
22. "Asmara bukan hanya sekedar saling memandang satu sama lain. Tapi juga sama-sama melihat ke satu arah yang sama."
23. "Malamku telah menjadi fajar yang cerah karena kamu."
24. "Aku akan kembali. Aku akan mencarimu. Mencintaimu. Menikahimu. Dan hidup tanpa rasa malu." - Robbie Turner Atonement
25. "Saat seseorang mencintaimu, mereka tak harus mengatakannya. Kamu akan tahu dari cara mereka memperlakukanmu."
26. "Hanya ada dua waktu aku ingin bersamamu. Sekarang dan selamanya."
27. "Selamat pagi kamu yang disana, meski hanya lewat ruang dan maya kita saling sapa. Namun selalu ada harap temu yang nyata dan segalanya telah kutitipkan dalam doa."
28. " Kenapa tisu bermanfaat, karena cinta tak pernah kemarau." - Sujiwo Tejo
29. "Cinta itu seperti angin. Kau tak dapat melihatnya, tapi kau dapat merasakannya." -Nicholas Sparks
30. "Hal yang paling penting dalam hidup adalah belajar bagaimana memberi cinta, dan membiarkannya masuk."
31. "Kau membuatku bahagia lewat cara yang orang lain tak bisa."
32. "Cinta terbaik adalah jenis yang membangkitkan jiwa dan membuat kita meraih lebih banyak." - The Notebook
33. "Aku melihatmu dan melihat sisa hidupku di depan mataku."
34. "Mengasihimu adalah kelemahan terbesar dan kekuatan terbesarku."
35. "Jika harus memilih, antara nafas dan cinta. Maka aku memilih nafas terakhir untuk mengatakan, "Aku cinta padamu."
36. "Cinta tak bisa tiba-tiba ada, seperti sebuah batu. Ia harus dibuat. Layaknya sebuah roti: akan selalu dibuat ulang untuk menghasilkan yang baru." - Ursula K. Le Guin
37. "Aku yakin bahwa cinta kita nanti akan bersatu dalam ikatan suci."
38. "Bahagia itu sederhana, di mana hati selalu bersyukur atas apa yang kita dapat."
39. "Kita menerima cinta yang menurut kita, kita layak mendapatkannya." - The Perks Of Being A Wallflower
40. "Jarak bukan halangan buat aku menyayangimu, aku janjikan hal itu."
41. "Cinta sejati tidak harus berarti menyatu, terkadang cinta sejati itu terpisah namun tak ada yang berubah."
42. "Tatapan ini memang terlihat sangat sederhana, tetapi justru dari tatapan itulah aku merasa sangat bahagia."
43. "Sederhana dalam mencintai, ikhlas menerima kekurangan, dan setia dalam menjalin hubungan."
44. "Kau salah jika kau indah seperti bulan, karna kau lebih indah daripada bulan."
45. "Hal yang aku suka dari kamu adalah kekuranganmu, hal itu mengajariku untuk menerima segala keadaanmu."
Recommended By Editor
- 70 Kata-kata romantis gombal bikin baper dan meleleh
- 60 Gombalan lucu paling receh, romantis, bikin doi tersipu malu
- 40 Kata-kata romantis Glenn Fredly, puitis dan penuh makna
- 60 Kata-kata kangen buat pacar, romantis bikin makin langgeng
- 40 Kata-kata selamat tidur terindah, romantis & penuh kasih sayang