Brilio.net - Penutupan gelaran akbar olahraga Asian Games 2018 sebentar lagi akan dimulai di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta. Antusiasme masyarakat sudah terlihat dari pagi tadi.

Banyak warga yang rela antre demi mendapatkan tiket masuk. Tak hanya itu, panitia juga menyediakan layar lebar bagi mereka yang tidak bisa masuk ke Stadion GBK.

Antusiasme ini memang tak main-main. Deretan selebritis nasional seperti Bunga Citra Lestari, Siti Badriah, Isyana Sarasvati, Denada, hingga Gigi juga akan memeriahkan penutupan Asian Games 2018.

Menariknya lagi, boyband dari Korea Selatan seperti Super Junior dan iKon juga turut menghibur.

Kehadiran boyband asal Negeri Ginseng ini tentu menarik perhatian fansnya di Tanah Air. Hal ini terlihat dari berbagai postingan Twitter pendukung iKON atau yang biasa disebut sebagai iKONICS.

Mereka rela antre dan hujan-hujanan demi mendukung idola mereka. Tak hanya itu, mereka juga spontan menyanyikan lagu-lagu boyband tersebut saat berada di Stadion Gelora Bung Karno. Penasaran seperti apa aksi iKONICS yang totalitas banget?

Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (2/9), berikut 5 potret iKONICS saat ngantre di GBK demi idolanya.


1. Di hadapan pengunjung lainnya, para fans dengan spontan menyanyikan lagu hits dari iKON.

 

2. Mereka tetap semangat meski dilanda hujan deras.

fans iKON asian games 2018 © 2018 brilio.net

foto: Twitter/@chan_w000



3. Selain mendukung idolanya, mereka juga membawa banner bertuliskan 'Indonesia Kami Bangga'.

fans iKON asian games 2018 © 2018 brilio.net

foto: Twitter/@jundiva_



4. Tak hanya mendukung idolanya, ini selfie bareng sesama iKONICS.

 

5. Ini nih, momen asyik saat iKONICS bertemu di Stadion Gelora Bung Karno.

fans iKON asian games 2018 © 2018 brilio.net

foto: Twitter/@mncmonicmnc