Brilio.net - Pertemuan tahunan International Monetary Fund (IMF) dan Bank Dunia (World Bank) digelar pada 8-14 Oktober 2018. Kali ini Indonesia menjadi tuan rumah pada pertemuan yang digelar di Nusa Dua Bali tersebut. Sebagai tuan rumah, Presiden Joko Widodo (Jokowi) diberi kesempatan menjadi keynote speaker.
Jokowi berpidato mengenai keadaan ekonomi dunia di depan 20.000 perserta dari 189 negara. Isi pidatonya mulai dari perang dagang dan dampak buruknya. Jokowi menggambarkan kondisi dunia sekarang seperti Film Game Of Thrones.
"Hadirin Yang Terhormat…
Dalam serial“Game of Thrones”,sejumlah Great Houses, Great Families... bertarung hebat antara satu sama lain, untuk mengambil alih kendali… “the Iron Throne” . “Mother of Dragons” menggambarkan siklus kehidupan. Perebutan kekuasaan antar para “Great Houses” itu bagaikan sebuah roda besar yang berputar. Seiring perputaran roda…, satu Great House tengah Berjaya, sementara House yang lain menghadapi kesulitan… dan setelahnya,… House yang lain Berjaya, dengan menjatuhkan House yang lain
Namun … yang mereka lupa … tatkala para Great Houses sibuk bertarung satu sama lain, mereka tidak sadar adanya ancaman besar dari Utara. Seorang evil winter, yang ingin merusak dan menyelimuti seluruh dunia… dengan es dan kehancuran.
Dengan adanya kekhawatiran ancaman Evil Winter tersebut, … akhirnya mereka sadar: tidak penting siapa yang duduki di “Iron Throne”. yang penting adalah kekuatan Bersama untuk mengalahkan Evil Winter agar bencana global tidak terjadi. Agar dunia tidak berubah menjadi tanah tandus yang porak poranda yang menyengsarakan kita semua," ujar Jokowi dilansir brilio.net dari liputan6.com.
Kutipan sambutan Presiden @jokowi pada acara Opening Plenary Pertemuan Tahunan IMF-World Bank : akhir-akhir ini, hubungan antar negara-negara ekonomi maju… semakin lama semakin terlihat seperti Game of Thrones #GameOfThrones #JumatBerkah #FridayFeeling #TheBestThingsInLifeAre pic.twitter.com/V8A5nCa0Sk
— Khairul Anam (@aconk_anam) 12 Oktober 2018
Pidatonya ini mendapat dua kali standing applause dari hadirin. Warganet lalu terinspirasi dan membuat beberapa editan momen Jokowi pidato 'Game Of Thrones'. Berikut beberapa kreasi unik dilansir dari berbagai sumber, Jumat (12/10).
1. Jokowi dianggap pemersatu dunia.
foto: Twitter/@felagonna
2. Bisa jadi poster Film Game Of Thrones nih.
foto: Twitter/@SatyaJogja03
3. Menduduki kursi kebesaran.
foto: Twitter/@CakX6
4. Pujian dari Miranda S. Goeltom oke juga.
foto: Twitter/@MurtadhaOne
5. Kompilasi pujian untuk Jokowi.
foto: Twitter/@felagonna