Brilio.net - 2022 telah berganti menjadi 2023, saatnya untuk membuka lembaran baru dan jalani kehidupan yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Hidup selalu bergerak dan akan meninggalkan orang yang terjebak dalam masa lalu. Maka dari itu kamu perlu move on dan memulai membuka lembaran baru dalam hidup.
Semangat menjadi salah satu di antara kunci meraih kesuksesan dalam hidup. Setiap orang akan menghadapi berbagai ujian dalam hidupnya, untuk itu kita tidak boleh memiliki semangat yang justru mengendur.
Di tahun yang baru ini, harus ada motivasi untuk jadi lebih baik lagi. Maka dari itu kamu butuh kata-kata bijak membuka lembaran baru sebagai motivasi. Berikut kata bijak membuka lembaran baru, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (2/12).
Kata-kata bijak membuka lembaran baru.
foto: freepik.com
1. "Keluarlah dari sejarah yang menahanmu. Masuki cerita baru yang ingin kamu buat." - Oprah Winfrey
2. "Waktu terbaik untuk menanam pohon adalah 20 tahun yang lalu. Waktu terbaik kedua adalah sekarang." - Pepatah China
3. "Tidak peduli seberapa keras masa lalu, kamu selalu bisa memulai lagi." - Buddha
4. "Bukankah menyenangkan untuk berpikir bahwa besok adalah hari baru tanpa kesalahan di dalamnya?" - L.M. Montgomery
5. "Hal terpenting untuk diingat adalah ini: Bersiaplah setiap saat untuk melepaskan dirimu apa adanya untuk menjadi apa kamu nantinya."
6. "Jika yang bisa kamu lakukan hanyalah merangkak, mulailah merangkak." - Rumi
7. "Kamu ingin terbang, kamu harus melepaskan beban yang membebanimu." - Toni Morrison
8. "Setiap awal yang baru datang dari akhir dari awal yang lain." - Seneca
9. "Tidak pernah ada kata terlambat untuk menjadi seperti yang kamu inginkan. Aku harap kamu menjalani kehidupan yang kamu banggakan, dan jika ternyata tidak, aku harap kamu memiliki kekuatan untuk memulai kembali." - F. Scott Fitzgerald
10. "Awal yang baru sering disamarkan sebagai akhir yang menyakitkan." - Lao Tzu
11. "Meskipun tidak ada yang bisa kembali dan membuat awal yang baru, siapa pun bisa memulai dari sekarang dan membuat akhir yang baru." - Carl Bard
12. "Apa pun yang kamu lakukan atau impikan dapat kamu lakukan – mulailah. Keberanian memiliki kejeniusan dan kekuatan dan keajaiban di dalamnya." - Johann Wolfgang von Goethe
13. "Kegagalan adalah kesempatan untuk memulai lagi dengan lebih cerdas." - Henry Ford
14. "Perjalanan seribu mil dimulai dengan satu langkah." - Lao Tzu
15. "Bersedia menjadi pemula setiap pagi." - Meister Eckhart
16. "Apa pun kesalahan yang kamu ambil dalam hidup, kamu selalu dapat memulai dari awal dan menemukan jalan kembali ke kebahagiaan." - Marty Rubin
17. "Tidak ada yang pernah menjadi korban kehidupan; kita semua secara sukarela untuk tumbuh." - Shannon L. Alder
18. "Pengampunan mengatakan Anda diberi kesempatan lain untuk membuat awal yang baru." - Desmond Tutu
19. "Meskipun masa depan tampak jauh, itu sebenarnya dimulai sekarang." - Mattie Stepanek
20. "Jangan pernah merasa bersalah untuk memulai lagi." - Rupi Kaur
21. "Setiap momen adalah awal yang baru." - T.S. Eliot
22. "Jangan menunggu kesempatan yang tepat, ciptakanlah." - George Bernard Shaw
23. "Langkah pertama menuju suatu tempat adalah memutuskan bahwa kamu tidak akan tinggal di tempatmu sekarang." - JP Morgan
24. "Apa yang tidak dimulai hari ini tidak akan pernah selesai besok." - Johann Wolfgang von Goethe
25. "Cara untuk memulai adalah berhenti berbicara dan mulai melakukan." - Walt Disney
26. "Jangan menunggu sampai kondisi sempurna untuk memulai. Awal membuat kondisi menjadi sempurna." - Alan Cohen
27. "Setiap hari adalah kesempatan baru untuk memulai lagi. Setiap hari adalah hari ulang tahunmu." - Dalai Lama
28. "Milikilah keberanian untuk mengikuti kata hati dan intuisimu. Mereka entah bagaimana, tahu apa yang sebenarnya kamu inginkan." - Steve Jobs
29. "Berhentilah takut akan apa yang bisa salah, dan mulailah bersemangat tentang apa yang bisa berjalan dengan baik." -Tony Robbins
30. "Kemuliaan terbesar dalam hidup bukan terletak pada tidak pernah jatuh, tetapi bangkit setiap kali kita jatuh." - Nelson Mandela
Kata-kata motivasi untuk membuka lembaran baru.
foto: freepik.com
31. "Hal yang sering membutuhkan lebih banyak keberanian adalah untuk berani melakukan yang benar, daripada takut berbuat salah."
32. "Percaya kepada semua orang adalah berbahaya, tidak percaya kepada semua orang adalah sangat berbahaya."
33. "Kamu harus berani menjadi dirimu sendiri." (Dag Hammarskjold)
34. "Terkadang di jalan yang mulus dan bagus pun seringkali kita terjatuh, namun harus tetap berdiri dan berlari meskipun kaki sulit tuk melangkah."
35. "Jangan pernah jadikan sebuah kesalahan membuat kamu jadi terpuruk. Tapi jadikanlah kesalahan tersebut menjadi jalan untuk kamu menggapai kesuksesan."
36. "Bintang pun tak kan bersinar tanpa kegelapan."
37. "Syukuri apapun yang kamu miliki saat ini, dan mulailah untuk memperbaiki setiap kesalahan yang pernah dibuat di masa lalu untuk menjadi lebih baik di masa depan."
38. "Masa depan itu tergantung pada apa yang kita lakukan hari ini." (Mahatma Gandi)
39. "Persiapkan hari ini untuk keinginan hari esok." (Aesop)
40. "Tidak ada yang abadi di dalam dunia ini, bahkan masalah yang kita hadapi juga tidak.” (Charlie Chaplin)
41. "Setelah kamu mengganti pikiran negatif dengan yang positif, kamu akan mulai mendapatkan hasil positif."
42. "Kreativitas membutuhkan keberanian untuk melepaskan kepastian."
43. "Harapan adalah tiang yang menyangga dunia."
44. "Mulutmu harimaumu. Kata kata yang keluar dari mulutmu mencerminkan kualitas dirimu."
45. "Jangan membuat masalah kalau tidak mau mendapat masalah."
46. "Jangan pernah berjanji untuk tidak saling menyakiti, mustahil. Berjanjilah untuk selalu ada, saat salah satunya tersakiti."
47. "Yang datang aku sambut, yang pergi aku bebaskan. Hidupku adalah rumah, aku adalah tuan, sisanya adalah tamu yang tak bisa aku paksa tinggal."
48. "Syukuri ketika berbuat baik pada sesama, ikhlaslah dan jangan mengharap balasan. Tenang, Allah tahu segala hal yang kamu lakukan."
49. "Bersabarlah, Allah akan memberikan pelangi setelah hujan, senyum disetiap air mata, berkah disetiap cobaan dan jawaban disetiap doa."
50. "Lebih baik memilih untuk tidak kepo agar hati tenang karena seringkali ketidaktahuan pada suatu hal justru lebih menenangkan."
51. "Bersyukurlah kita sudah sampai di hari ini, seberat dan semustahil apapun kesulitan-kesulitan kemarin, sudah berhasil kita hadapi."
52. "Kesempurnaan harus diraih bukan karena tidak ada lagi yang harus ditambahkan, tetapi karena tidak ada lagi yang bisa dihilangkan."
53. "Ketika kau mulai lelah dengan hati yang patah, harapan yang tak terarah dan ingin menyerah. Segeralah berbenah dan yakinlah bahwa pertolongan Allah hanya berjarak kening dan sajadah."
54. "Berdirilah di atas dua kakimu dan berbuatlah dengan dua tanganmu. Hidup adalah tanggung jawabmu sendiri, bukan orang lain."
55. "Bisa jadi beban berat yang kita pikul saat ini menjadi penyebab keselamatan kita. Berhentilah mengeluh dan teruslah bersyukur."