Brilio.net - Keberadaan pencuri atau maling tentu saja akan meresahkan semua orang. Tindakan pencurian tentu akan merugikan korban karena mereka mengambil barang berharga yang dimiliki seseorang. Sudah pasti keberadaan maling akan merugikan begitu banyak orang dan mereka patut mendapatkan hukuman.

Dalam dunia nyata, apabila menjadi korban pencurian atau kemalingan tentu menjadi hal yang tidak menyenangkan. Lalu, bagaimana jika kamu justru mengalaminya dalam mimpi? Apakah mimpi kemalingan memiliki pertanda baik atau justru pertanda buruk?

Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Senin (23/1), inilah arti mimpi kemalingan yang memiliki berbagai tafsir.

1. Arti mimpi kemalingan di rumah

Arti mimpi kemalingan © 2021 brilio.net

foto: pexels.com

Jika kamu mengalami mimpi kemalingan di rumah, hal ini bisa menjadi pertanda buruk. Arti mimpi tersebut adalah kamu dan keluarga kemungkinan besar akan mengalami sebuah tuduhan atau fitnah.

Karena itu, kamu perlu lebih waspada lagi apabila pada masa mendatang akan mengalami kejadian tidak menyenangkan seperti difitnah. Sebaliknya, menurut primbon Jawa, kemalingan di rumah justru akan mendatangkan rezeki bagimu dan keluarga.

2. Arti mimpi kemalingan uang

Arti mimpi kemalingan © 2021 brilio.net

foto: pexels.com

Kemalingan uang tentu menjadi hal yang tidak menyenangkan, bukan? Terlebih lagi jika kamu benar-benar membutuhkan uang tersebut, namun kamu justru kehilangannya.

Meski di dunia nyata kemalingan uang sangat tidak menyenangkan, dalam alam mimpi hal tersebut menjadi pertanda baik. Arti mimpi tersebut adalah kamu akan mendapatkan kebahagiaan atau rezeki dari orang-orang sekitar, walaupun kamu sendiri tengah berada di situasi terpuruk.

3. Arti mimpi berhasil menangkap maling di rumah

Arti mimpi kemalingan © 2021 brilio.net

foto: pexels.com

Jika kamu bermimpi menangkap maling yang mencuri di rumahmu, hal ini bisa menjadi pertanda baik. Mimpi tersebut memberikan tanda bahwa kamu mampu menghadapi masalah dalam dunia nyata. Bahkan, kamu juga sanggup terlepas dari masalah tersebut.

4. Arti mimpi melihat tetangga kemalingan

Arti mimpi kemalingan © 2021 brilio.net

foto: pexels.com

Apabila kamu mengalami mimpi dengan melihat tetangga yang kemalingan, artinya kamu tidak peduli dengan lingkungan sekitar. Salah satu hal yang bisa dilakukan adalah mengubah sikapmu supaya lebih peduli dengan lingkungan sekitar. Selain itu, kamu juga harus berpikir positif terhadap lingkungan sekitarmu.

5. Arti mimpi kemalingan motor

Arti mimpi kemalingan © 2021 brilio.net

foto: pexels.com

Kemalingan motor atau lebih akrab disebut curanmor tentu saja sangat merugikan. Kamu pun akan kehilangan barang yang sangat menunjang mobilitasmu. Jika kamu mengalaminya dalam mimpi, hal tersebut justru bisa menjadi pertanda buruk.

Arti dari mimpi kemalingan motor adalah kamu akan kehilangan rezeki dalam waktu dekat. Kamu pun bisa lebih meningkatkan kewaspadaan dan selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa supaya selalu diberi perlindungan.

6. Arti mimpi kemalingan perhiasan

Arti mimpi kemalingan © 2021 brilio.net

foto: pexels.com

Kemalingan perhiasan tentu akan membuat begitu terpuruk, terutama jika dialami para wanita. Akan tetapi, jika kamu mengalaminya dalam mimpi, hal ini bisa menjadi pertanda baik. Mimpi kemalingan perhiasan justru menjadi tanda bahwa kamu akan meraih kesuksesan yang selama ini kamu perjuangkan.

7. Arti mimpi kemalingan pakaian

Arti mimpi kemalingan © 2021 brilio.net

foto: pexels.com

Apabila kamu mengalami mimpi kemalingan pakaian, artinya kamu harus lebih berhati-hati lagi. Mimpi ini memiliki pertanda kurang baik karena kamu akan kehilangan sesuatu. Bisa saja kamu kehilangan sebuah pekerjaan atau hubunganmu dengan pasangan bisa memburuk.

8. Memergoki maling masuk rumah.

mimpi kemalingan © 2023 brilio.net

foto: Istimewa

Mimpi memergoki maling masuk rumah juga salah satu pertanda baik yang harus kamu syukuri.Konon, mimpi ini merupakan bentuk firasat bahwa kamu dan keluarga akan terhindar dari kemalangan. Jadi selama beberapa hari ke depan, kamu dan keluargamu akan menjalani hidup dengan tenang.

9. Kemalingan dompet.

mimpi kemalingan © 2023 brilio.net

foto: foxnews.com

Jika kamu mendapati rumahmu kemalingan dan dompetmu hilang dicuri. Mimpi ini menandakan bahwa orang yang kamu percayai akan menghilang dari kehidupanmu. Selain itu, orang tersebut mungkin akan bergerak maju tanpa meminta pendapatmu lagi.

10. Kemalingan jam tangan.

mimpi kemalingan © 2023 brilio.net

foto: freepik.com

Mimpi kemalingan jam tangan dapat melambangkan bahwa kamu terlalu fokus dengan proyek yang sedang kamu pegang dan mengalami stres yang berkepanjangan. Tarik napas dan mulai atur waktumu kembali. Selain itu, arti mimpi ini menunjukkan bahwa ada sebuah peluang baru yang akan datang kepada kamu, membawa lembaran baru dalam hidup kamu.

11. Tanda kamu butuh privasi.

mimpi kemalingan © 2023 brilio.net

foto: freepik.com

Mimpi bisa terjadi karena emosi yang sedang tidak menentu sebelum tidur. Memikirkan sesuatu sebelum tidur bisa jadi mendatangkan mimpi yang buruk seperti mimpi kemalingan. Mimpi ini bisa berarti bahwa kamu merasa tidak mempunyai privasi dalam hidup. Terkadang mimpi ini akan terjadi jika kamu tinggal di dekat tetangga yang sangat bising atau mengganggu. Kamu mungkin menginginkan lebih banyak ruang atau tempat yang tidak terkena pengaruh orang lain.

12. Jadi tanda finansial yang menurun.

mimpi kemalingan © 2023 brilio.net

foto: freepik.com

Menurut Primbon Jawa, jika kamu mimpi kemalingan maka mimpi tersebut memiliki makna bahwa kamu akan mengalami penurunan pada segi finansial atau kerusakan pada hubungan rumah tangga.