Brilio.net - Setiap tanaman tentu butuh air untuk tetap segar dan hidup selayaknya ia hidup dan bertumbuh kembang. Begitu juga rohani, ia membutuhkan asupan religi untuk tetap sejuk dan sehat. Rohani yang sehat membuat hidup manusia menjadi lebih baik dan terarah.
Ada banyak cara untuk penyegaran rohani dengan siraman religius. Ada yang beribadah sunnah, ada yang membaca kitab suci, maupun mendengarkan ceramah agama yang mengajarkan nilai-nilai cinta kasih dan kedamaian. Rohani yang rutin disiram dengan asupan-asupan religius akan semakin kuat iman dan cinta kasihnya kepada Tuhan dan sesama manusia.
Namun, siraman rohani tidak melulu melalui hal-hal yang serius. Siraman rohani juga bisa didapatkan dari hiburan-hiburan yang mengandung konten religi, dari film, buku, sinetron, hingga komik strip di dunia maya.
Nah, salah satu hiburan religius ini adalah komik strip dari akun Instagram @si.kardus yang menyajikan konten-konten religius bagi yang beragama Islam. Isi dari komik tersebut selain untuk melepas penat dan senggang, tapi tetap mengingatkan kita kepada Tuhan dan karunianya kepada kehidupan kita sehari-hari.
Mau tahu gimana komik strip tersebut? Yuk, langsung cek berikut tujuh komik strip religius yang dihimpun brilio.net dari Instagram @si.kardus, Minggu (9/9).
1. Jangan lupa pakai peci/kopiah.
2. Ciri-ciri orang bertaqwa.
3. Nikmat Tuhan mana yang sudah kamu syukuri hari ini?
4. Cintailah semua makhluk, karena agama adalah rahmat bagi semesta alam.
5. Saat di mana kamu harus malu.
6. Cuma Pak Eko yang bisa lempar sumbangan tepat di kotak amal.
7. Siapa yang belum baca Al-Quran hari ini hayo?
mgg/hendra noor
Recommended By Editor
- Cerita mini 3 komik ini punya ending tak terduga, bikin termenung
- 7 Komik gambarkan tipe wanita zaman now, kamu yang mana?
- Beda adegan pertarungan 10 superhero di komik dan film, dramatis mana?
- 9 Ilustrasi momen langka Jokowi-Prabowo pelukan ini bikin politik adem
- Kisah pria koleksi 200 ribu komik ini bakal bikin kamu terkagum-kagum