Brilio.net - Dapur adalah ruangan yang penting dalam setiap rumah. Mau dimanapun letaknya, dapur jadi ruangan yang penting untuk melakukan banyak aktivitas domestik.
Di tempat inilah semua masakan dibuat dan diolah, menjadi hidangan lezat untuk keluarga. Tidak jarang, dapur menjadi pusat kegiatan rumah tangga di mana anggota keluarga berkumpul dan saling berbincang.
Maka dari itu, penting untuk memperhatikan desain dan fungsionalitas dapur agar dapat menciptakan suasana yang nyaman dan menyenangkan. Tidak harus mewah dan megah, dapur sederhana pun bisa dijadikan tempat yang nyaman dan menyenangkan untuk memasak.
Nah, salah satunya bisa kamu lihat pada video berikut ini. Melalui TikTok @dilasabri96, pemilik akun ini membagikan sebuah video yang memperlihatkan potret dapur berdinding seng di dalam rumah dinasnya.
Dapur tersebut memang jauh dari kata mewah, tetapi perabotannya ditata dengan rapi. Banyak warganet memuji penampakan dapurnya yang sangat rapi tersebut.
"sebetulnya rumah tu ngga perlu mewah yg penting rapi dan tertata aja pasti enak di pandang," kata @efdeye93
"walaupun sederhana tergantung penghuninya klo kreatif jd rapih dan estetik," komentar @muhanna379
Penasaran seperti apa bentuknya? Berikut brilio.net rangkum dari TikTok @dilasabri96, Rabu (12/4).
1. Dapur ini tampak sederhana dengan menggunakan dinding seng sebagai pembatasnya.
2. Sementara untuk bagian lantainya, ia hanya menggunakan karpet vinyl dengan motif kayu.
3. Selayaknya dapur pada umumnya, di tengah-tengah ruangan ini terdapat meja makan yang terlihat ada tudung saji.
4. Meskipun dapur ini terbilang sederhana, ruangnya diatur dengan sangat efisien. Setiap peralatan masak dan perlengkapan dapur ditempatkan dengan rapi dan mudah dijangkau.
5. Dapur berdindingkan seng ini juga memiliki beberapa rak penyimpanan, sehingga semua bahan makanan dan peralatan dapur dapat tersimpan dengan baik.
6. Pemilik akun juga tampaknya memperhatikan pencahayaan pada dapurnya. Ruangan ini memiliki lubang ventilasi, sehingga selalu terang dan tidak lembap.
7. Meski jauh dari kata mewah, dapur berdinding seng tanpa kitchen set ini menjadi bukti kalau sebuah ruangan sederhana bisa tetap terlihat sedap dipandang mata.
Recommended By Editor
- Dengan budget minim, dapur sederhana ini sukses jadi estetik ala Ramadan setelah di makeover
- Perpaduan warna dapur sederhana ini jadi estetik, nggak norak meski serba kuning
- Rumah kayu sederhana punya dapur layaknya hunian modern minimalis ini bikin takjub, intip 9 potretnya
- Dapur sempit di makeover jadi cantik bernuansa serba pink, 9 potret perubahannya bikin betah masak
- Dapur serba merah penuh perabotan ini rapinya nggak bikin sumpek, bikin semangat masak