Brilio.net - Ketika membicarakan rekomendasi warna untuk dapur, warna biru nampaknya jarang disebut. Memang, warna yang satu ini identik dengan kesan menenangkan, sehingga dianggap kurang cocok untuk dapur. Pasalnya, dapur merupakan tempat yang selalu digunakan untuk beraktivitas, sehingga memerlukan suasana yang ceria dan semangat.
Namun, bukan berarti kamu dilarang menggunakan warna biru pada dapur. Penggunaan warna biru pada dapur justru dapat memberi kesan tegas, kalem, lembut, atau sederhana, tergantung variasi warna biru yang digunakan.
Selain itu, warna biru dapat menambah nilai estetika pada dapur milikmu. Seperti yang ditunjukkan oleh akun TikTok @marissahandayani19 ini. Lewat unggahan videonya, ia menunjukkan dapurnya yang bernuansa biru sage. Penataan dapurnya pun rapi meski tidak dilengkapi dengan kitchen set.
Penasaran seperti apa penampakan dapurnya? Berikut brilio.net himpun potretnya dari TikTok @marissahandayani19 pada Minggu (5/11).
Recommended By Editor
- 10 Potret dapur mungil tanpa sekat ruang depan estetiknya bikin terpukau, tamu jadi betah nongkrong
- 9 Potret dapur mungil di kontrakan ini estetik tanpa kitchen set, visualnya bikin makin semangat masak
- Bukti estetik tak perlu pakai kitchen set, 7 potret dapur segaris penataannya apik bikin betah masak
- 10 Potret dapur minimalis ini letaknya antimainstream ada di kamar, interior estetiknya bikin mupeng
- 9 Potret dapur sepetak di kolong tangga ini meski mungil tapi muat banyak, estetiknya memanjakan mata