Brilio.net- I hate monday! Sering kali mendengarnya, guys? Hmmm ... kali ini kamu tak perlu khawatir. Untuk bikin kamu semangat menjalani hari Senin dan hari-hari yang lain, lakukan kegiatan menyenangkan. Misalnya?

Dikutip brilio.net dari laman Curious Facts, Selasa (24/11), berikut sembilan hal yang wajib kamu lakukan sebelum jam sepuluh pagi, mulai dari bangun tidur.

1. Meditasi
Ya, meditasi atau semacam menarik napas dalam dan pelan secara sederhana, mampu memulai harimu dengan tenang. Jadi, kalau bangun tidur, jangan langsung cek handphone atau laptop, ya. Terburu stres nanti.

2. Bersyukur
Bersyukur adalah cara kamu untuk berbahagia. Dengan memikirkan semua anugerah yang telah diberikan Tuhan, kamu akan menyadari bahwa betapa beruntungnya kamu. Dengan begitu, kamu bisa lebih semangat lagi menjalani hari.

3. Melakukan perencanaan
Membuat rencana kegiatan yang akan dilakukan seharian itu perlu, supaya kamu tidak kelabakan ketika menghadapi sesuatu. Namun begitu, kamu juga harus memikirkan peluang hal yang tidak diinginkan terjadi. Belajarlah untuk luwes dan melakukan pekerjaan serius tapi santai dan santai tapi serius.

4. Hidrasikan tubuh
Maksudnya adalah ketika habis bangun tidur, segeralah minum. Tubuh selama tidur itu kekurangan cairan. Menurut Donna Gates, penulis buku The Body Ecology Diet, kamu perlu minum air berkualitas setengah dari keseluruhan asupan air harian selama pertengahan pagi.

Minum akan mengusir racun dan membuatmu tidak mudah lapar paska bangun tidur, sekaligus bisa mengurangi sakit kepala.

5. Peregangan
Olah raga ringan ini akan sangat membantumu melepaskan pegal-pegal, meningkatkan kelenturan, memperlancar sirkulasi darah dan udara dalam tubuh, memperbaiki postur tubuh, dan menghindari stres yang bisa saja terjadi seharian.

6. Mendengarkan musik
Penelitian pada tahun 2013 menunjukkan bahwa musik dapat membuatmu bernuansa hati bagus. Para partisipan menyatakan bahwa dua keuntungan mendengarkan musik adalah regulasi suasana hati yang bagus dan self-awareness atau kesadaran diri.

Kalau kamu rutin mendengarkan musik kesukaan kamu, itu akan membuat lebih termotivasi, performa kamu keren, dan bisa saja kamu mengakhiri hari dengan tidur nyenyak karena seharian bahagia.

7. Tersenyum
Yups, belajarlah tersenyum pada diri sendiri di depan cermin paska bangun pagi. Percaya atau tidak, senyuman itu akan membuatmu selalu bersemangat dan berpikir positif.

Selanjutnya, tersenyumlah pada orang sekitar kala sudah keluar dari rumah. Dengan begitu, orang akan merasa hatimu baik dan memiliki kepercayaan padamu, entah dalam apa pun itu.

8. Membereskan semua pekerjaan
Kebiasaan menunda pekerjaan jangan dipelihara ya, guys. Penundaan akan bikin kamu kelabakan, cemas, bahkan stres. Belum lagi kalau hasilnya tak maksimal.

Dengan segera menuntaskan pekerjaan tepat waktu, kamu bisa mengerjakan tugas selanjutnya dengan tenang. Pun beristirahat dengan nyaman.

9. Melakukan tugas terberat lebih dulu
Kebanyakan kita melakukan pekerjaan yang mudah dulu dengan alasan cepat selesai. Padahal, kalau kita mendahulukan pekerjaan yang sulit dan berhasil, kita akan merasa bangga bahwa satu tantangan telah terlewati. Dengan begitu, kita tak akan gentar lagi menghadapi kesulitan yang kita temui.

Nah, guys, sudah siap melakukannya? Selalu semangat!

Artikel ini disponsori oleh Indomie