Brilio.net - Rumah jadi aset berharga yang diimpikan banyak orang. Tak terkecuali bagi Melvina Husyanti, seorang selebgram sekaligus bos skincare yang berhasil meraih rumah impiannya di usia yang terbilang mudah. Ya, pada usia 25 tahun, ia berhasil menjadi orang kaya hingga dijuluki crazy rich Palembang berkat usahanya di bidang skincare.
Jauh sebelum bergelimang harta, Melvina Husyanti berasal dari keluarga sederhana. Di mana sang ibu bekerja sebagai kuli potong karet, sedangkan ayah menjajakan usaha jualan di gubuk kayu miliki rekannya. Melihat kondisi keluarga yang semakin terhimpit, ia pun memutuskan merantau dari Jambi ke Palembang.
Dengan berbekal uang Rp 250 ribu ia pun merantau ke tanah orang untuk memperoleh kerja. Apapun dilakukannya termasuk berjualan krim temulawak dengan gaji saat itu Rp 1,5 juta. Tak berselang lama, ia menikah dan memutuskan untuk mencari penghasilan tambahan dengan berjualan skincare tanpa merek. Kemudian dari usaha awalnya itu, terus berkembang hingga ia memiliki brand sendiri yakni Deviena Skincare.
Seakan menikmati hidupnya saat ini yang telah sukses, Melvina pun tak ragu memperlihatkan kemewahan yang dimilikinya. Termasuk kondisi hunian mewahnya seluas 1.000 meter persegi. Nggak cuma luas, rumahnya pun dilengkapi dengan perabotan mewah. Begitu pula dengan tampilan kamar mandinya yang berada di kamar pribadinya.
Kamar mandi owner Daviena ini tak terlalu luas, meski begitu terdapat fasilitas lengkap dengan bathup yang menarik perhatian. Bahkan sempat bikin takjub selebgram Fuji yang kala itu mengunjungi rumahnya. Penasaran seperti apa potretnya?
Yuk intip 9 Potret kamar mandi bos skincare Melvina Husyanti ada bathup bentuk love yang jarang terpakai, dirangkumbrilio.netdari berbagai sumber, Rabu (4/4).
1. Berhasil punya rumah di usia 25 tahun, begini tampak depan hunian mewah bos skincare Deviena Husyanti.
foto: YouTube/Fuji an
2. Di kediaman itu nggak cuma sebagai rumah utama tetapi pada beberapa area difungsikan sebagai kantor. Sementara untuk menuju area kamar mandi di ruang pribadi harus menunggu lantai 2, begini area tangga ketika menuju kamarnya.
foto: YouTube/Fuji an
3. Nah, kamar mandi pribadinya berada di area kamar tidur Melvina dan sang suami. Di sini ada beberapa area yaitu ada balkon, area live, walk in closet hingga kamar mandi.
foto: YouTube/Fuji an
4. Ketika memasuki kamar tak langsung menemui area kamar mandi. Namun harus melewati area walk in closet yaitu tempat koleksi pakaian, tas mewah, sepatu, dan barang berharga lainnya.
foto: YouTube/Fuji an
5. Nah, disinilah area pintu menuju kamar mandi di kamar utama rumahnya Melvina Husyanti. Layaknya area lain, pintu didominasi warna putih bak hunian american style.
foto: YouTube/Fuji an
6. Ketika membuka pintu kamar mandi memang cukup berat, sebab Melvina sengaja memasang penyangga pada setiap pintunya supaya ketika menutup pintu tidak menghasilkan bunyi bising. Sekaligus menjaga agar daun pintu tetapi awet.
foto: YouTube/Fuji an
7. Begini penampakan awal ketika masuk kamar mandi Melvina Husyanti. Meski tak terlalu luas, kamar mandinya serba marmer yang dilengkapi wastafel, shower, dan toilet.
foto: YouTube/Fuji an
8. Lihat deh wastafel mewah bak hotel berbintang yang dilapisi marmer. Tak lupa ada cermin yang panjangnya mengikuti meja wastafel. Disana terdapat koleksi skincare dan perlengkapan mandi sang bos skincare.
foto: YouTube/Fuji an
9. Tak lupa ada pula bath up bentuk love yang jarang dimiliki orang lain. Bathup ini pun diakui jarang dipakai olehnya "Percayalah kalau bathtub cuma pencitraan, nggak pernah kepakai," ujar owner Daviena kepada Fuji saat mengunjungi rumahnya beberapa waktu lalu. Bisa dibilang, kamar mandinya saja sudah bikin takjub ya.
foto: YouTube/Fuji an
Recommended By Editor
- 9 Momen Melvina Husyanti beri kado haji furoda buat ortu jelang Lebaran, biaya capai Rp 350 juta/orang
- Usia 25 sukses jadi bos skincare omset miliaran rupiah per bulan, 5 sumber kekayaan Melvina Husyanti
- Awal pertemuan dari konter, ini 9 potret Melvina Husyanti dan suami dari pacaran hingga punya 4 anak
- Akui dulu glow up modal skincare mengandung merkuri, ini 11 potret dulu dan kini Melvina Husyanti
- Dari penjaga konter jadi bos skincare, ini 9 potret rumah masa kecil Melvina Husyanti berdinding kayu
- Rumahnya seluas 1000 meter persegi, 9 potret dapur kotor Melvina Husyanti ini bak lorong gang sempit