Brilio.net - Masjid Raya Al Jabbar telah diresmikan pada Jumat (30/12). Masjid yang terletak di Jalan Cimincrang nomor 14, Bandung ini telah diresmikan oleh Ridwan Kamil, selaku Gubernur Jawa Barat dan sebagai perancang arsitektur dari masjid megah ini.
Yang menarik, masjid ini telah dirancang sejak Ridwan Kamil masih menjabat menjadi Wali Kota Bandung. Peletakan batu pertama masjid dilakukan pada 29 Desember 2017 oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat saat itu, Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar.
Diresmikan pada Jumat, maka acara peresmian diadakan dengan diawali dengan pelaksanaan ibadah salat Jumat di masjid Al Jabbar. Hal tersebut juga sekaligus menjadi penanda dibukanya rumah ibadah ini secara resmi. Bahkan pada pelaksanaannya, turut dihadiri banyak jamaah yang memadati seisi ruangan masjid.
Kira-kira seperti apa ya penampakan megahnya Masjid Al Jabbar ini? Nah, dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (31/12), berikut sembilan potret megah dan artistik Masjid Raya Al Jabbar hasil desain tangan dingin Ridwan Kamil.
Recommended By Editor
- Momen Jokowi gagal main lato-lato yang sedang viral, bikin Iriana ikut ketawa
- Lionel Messi unggah potret menang Piala Dunia 2022, Ridwal Kamil beri respons kocak di kolom komentar
- Kunjungi korban gempa Cianjur, 11 momen Ridwan Kamil rayakan ultah pernikahan ke-26 di pengungsian
- Momen Ridwan Kamil kunjungi rumah Dewi Lestari, perdana usai 10 tahun
- Momen Ridwan Kamil jalan kaki lihat lukisan wajahnya, langsung dibeli