Brilio.net - Dalam upaya menanggulangi pandemi virus corona Covid-19, pemerintah mengadakan program vaksinasi Covid-19 bagi seluruh masyarakat Indonesia. Vaksin dipastikan sudah melewati uji klinis terlebih dahulu sebelum akhirnya diberikan kepada masyarakat.

Terlepas dari seseorang pernah terinfeksi Covid-19 atau belum, semua orang perlu divaksin agar terbentuk kekebalan kelompok (herd immunity). Itu sebabnya belakangan ini masyarakat Indonesia tengah berbondong-bondong mendapatkan vaksin Covid-19.

Euforia ini membuat antrean panjang di berbagai tempat penyelenggara vaksinasi Covid-19 di Tanah Air. Agar tak membuat kerumunan baru, para petugas yang terlibat mengupayakan segala usaha agar semua orang bisa divaksin dengan baik dan cepat.

Petugas medis pun cekatan dalam memberikan vaksin, seperti yang dilakukan oleh seorang dokter berikut ini. Dia adalah Dokter Juanli, baru-baru ini viral usai aksinya yang cekatan saat memberikan vaksinasi Covid-19.

Dilansir brilio.net dari akun Twitter @iamajayrahman, Jumat (2/7), nampak seorang dokter yang melakukan proses vaksin dengan sangat cepat. Dengan sigap dan tanggap, dokter tersebut menyuntikkan vaksin pada lengan peserta vaksinasi.

Dengan metode ini dirasa dapat mengurangi rasa takut penerima vaksin terhadap jarum suntik, karena dilakukan cepat. Dokter Juanli pun sukses memberikan vaksin untuk ratusan peserta, lho.

Dalam satu hari Dokter Juanli telah menyuntikkan vaksin kepada 550 orang. Vaksin tersebut dilakukan di aula besar kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

dokter vaksin cepat  2021 berbagai sumber

foto: Instagram/@drjuanli

"Mem vaksinasi sesama di Perumahan Casa Jardin. Total yang saya suntikkan hari itu adalah 550 akseptor. Apakah Rekor Nasional kah? Semoga Indonesia cepat pulih," tulisnya pada Selasa (29/6) lalu seperti dilansir brilio.net, Jumat (2/7).

Dokter Juanli yang mengetahui videonya viral di media sosial pun memberikan tanggapan. Vaksin tersebut dimulai dari jam 08.00 pagi sampai siang pukul 13.00 WIB.

dokter vaksin cepat  2021 berbagai sumber

foto: Instagram/@drjuanli

"Selama 7 hari ini video ini viral, sejak pelaksanaan vaksin yang saya lakukan Kamis 24 Juni 2021. Bersyukur bisa menyuntikkan 550 penerima vaksin dengan teknik ini dalam 1 hari dari jam 8 pagi s/d jam 13.30 WIB," tulis Dokter Juanli di salah satu unggahan Instagram-nya.

Dia berharap dengan metode vaksin yang cepat dan tepat bisa mempercepat vaksinasi Covid-19 di Indonesia.

"Semoga dengan teknik ini bisa terjadi percepatan Vaksinasi Covid-19. Bisakah diterapkan Secara Nasional kah untuk mencapai 2 juta/hari untuk vaksinasi Covid-19 di Bulan Agustus 2021. Indonesia Bisa!!!" tambahnya.

Postingan yang diunggah oleh akun @iamajayrahman itu telah disaksikan lebih 938 ribu kali, dengan 1,1 ribu likes dari pengguna Twitter.

"Dokter gw emang keren ," tulis akun @nathalie27787.

"Keren dokter juanli. Semangat melayan," kata clemens.susilo.

"Terimakasih dok atas pelayanan, anda! God bless you," tambah akun @morganrg.

"panjang umur sehat selalu dok," imbuh akun @estkylt_.