Brilio.net - Musibah datang kapan saja tak mengenal tempat dan waktu. Musibah akan terasa makin menyedihkan jika mendekati hari-hari bahagia, misalnya di hari pernikahan. Maka dari itu, tak sedikit orang yang meminta calon pengantin untuk selalu berhati-hati di hari pernikahannya.
Konon seorang pengantin pamali jika bepergian menjelang hari pernikahannya. Namun, yang namanya musibah tentu tidak dapat dihindari. Tentunya musibah tersebut membuat siapapun rugi, apalagi jika dialami oleh calon pengantin. Mereka dapat mengalami luka-luka yang nantinya mengganggu kegiatannya saat menikah nanti.
Sayangnya, musibah pahit harus dialami calon pengantin wanita ini menjelang pernikahannya. H-2 pernikahannya, calon pengantin ini mengalami kecelakaan yang tak terelakkan. Akibat kecelakaan tersebut, dia mengalami luka-luka yang cukup parah pada bagian wajahnya.
Kisah kliennya ini dibagikan oleh MUA @anna_griya_rias. MUA asal Jawa Timur ini mendapatkan kabar jika calon pengantin yang akan dirias mengalami kecelakaan. Calon pengantin yang mengalami luka parah itu tentu tidak dapat dirias secara maksimal.
Luka-luka pada wajahnya cukup parah di bagian bibir atas dan pelipis. Maka dari itu, MUA tidak dapat merias beberapa bagian yang terluka tersebut. Apalagi jika lukanya masih sangat basah bekas jahitan, jika dipaksakan, bisa jadi calon pengantin akan mengalami infeksi yang bisa memperparahnya.
MUA harus secara perlahan memakaikan riasan pada area dahi agar tidak kesakitan. Sementara bagian wajahnya tidak dirias. MUA menyiasatinya dengan memakaikan cadar.
"Kayak gini kondisi wajah mbaknya ini, sehingga mengharuskan untuk kita tutup cadar, karena bagian tengah, hidung ke bawah itu nggak bisa dirias. Luka mbaknya masih basah, terus dijahit di bagian bibir," ujar @anna_griya_rias dikutip brilio.net pada Jumat (8/12).
MUA memaksimalkan riasan matanya. Meski memakai busana adat Jawa, MUA merias mata pengantin lebih bold mirip Bollywood Glam. Pemilihan warna emas untuk eyeshadow, dengan eyeliner tebal pada bagian matanya bikin pengantin tampak cantik dan misterius.
Dia memakaikan softlens bernuansa coklat agar senada dengan cadarnya. Cadarnya pun dihias dengan kristal imitasi agar memberikan kesan glamor. Sementara itu, luka pada bagian dahi di atas alis tidak dapat dirias, dia hanya memakaikan plester kasa.
Meski menggunakan cadar, pengantin tetap terlihat anggun dan cantik. Pengantin juga tidak memakai sandal atau sepatu karena luka pada kakinya masih cukup parah dan basah.
"Kenapa pas temu manten nggak pakai sandal, karena luka guys, karena bengkak kakinya sampai akhir acara nggak dipake karena bengkak," jelasnya.
Meski tidak dirias maksimal dan memakai cadar, pengantin tersebut mendapatkan pujian dari warganet. Mereka juga memuji ide kreatif MUA untuk memakaikan cadar pada pengantin karena tidak ingin memaksakan riasan.
"Bagus kk idenya dikasih cadar jd gk maksain buat make up," kata @faridabasori.
"Tetep cantik mbk samawa buat mbk pengantin sukses selalu buat perisnya semangat," kata @dinda4_3.
"Masya Allah mba tetep cantik. Habis ini rejekinya lancar banget ya mbaa aminnnn.. sehat” ya mbaa kedepannya. But mba MUA kamu keren banget mbaa," kata @fitrisuwangga.
"Salut sama MUAnya bikin mba pengantinnya tetap happy walaupun aku tau itu pasti loroo men sukses&lekas sembuh ya mba," kata @kejoradahayu.
"Mua luar biasa sangat maxsimal kerjanya mksh mbk e muga pengantin nya cepet smbuh," kata @atik_pisces.
@anna_griya_rias suara asli - Twins.id
Recommended By Editor
- Sat-set cuma 30 menit, wanita di-makeup jadi pengantin Jawa ini hasilnya mirip Aurel Hermansyah
- Sudah tampil flawless, makeup pengantin ini diubah total MUA lain malah hasilnya bikin miris
- MUA recreate riasan pengantin 80-an ini hasilnya bikin melongo, bukti skillnya level dewa
- 11 Potret makeup pengantin gagal pilihan mertua ini bikin si mantu terkekeh, ada riasan ala Jin Sarimi
- Apesnya wanita ini, bayar Rp 25 juta untuk makeup pengantin hasilnya zonk, gagal jadi ratu sehari
- Pesona 9 seleb dirias MUA langganan Maia Estianty saat nikah, Laudya Chintya Bella manglingi