Brilio.net - Tidak ada pakem atau aturan baku tentang bagaimana bentuk rumah harus dibangun. Semua tergantung dengan keinginan dan budget dari si pemilik rumah. Ada rumah yang dibuat luas, memanjang, bertingkat, bahkan berbentuk tipis.

Mungkin kamu berpikir seperti apa bentuk rumah tipis? Karena kebanyakan rumah biasanya berbentuk persegi dan atau persegi panjang. Tapi siapa sangka ternyata ada rumah tipis di pinggir jalan besar, lho.

Rumah yang belum selesai dibangun itu memiliki bentuk segitiga dengan sudut runcing di salah satu sisinya. Rumah ini terdiri dari tiga lantai dengan balkon terbuka. Biar nggak makin penasaran, berikut ini brilio.net himpun potret rumah unik tersebut dari TikTok @jengatno03, Rabu (15/6).

1. Seperti inilah penampakan dari rumah tipis berbentuk segitiga yang antimainstream.

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03

2. Bila dilihat dari depan, rumah ini tampak biasa seperti rumah-rumah lainnya. Namun jika di lihat dari jauh, rumah tersebut punya bentuk segitiga.

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03

3. Video tersebut juga memperlihatkan bagian dalam rumah yang masih dalam proses pembangunan.

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03

4. Karena tidak terlalu lebar, masuk dari pintu utama kamu langsung menemukan tangga berbentuk 'L' yang menuju ke lantai dua.

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03

5. Sisi sebelah kanan dari pintu masuk terdapat ruangan yang cocok dijadikan ruang tamu atau keluarga.

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03

6. Rumah ini berbentuk segitiga dengan bagian runcing di salah satu sudutnya. Pada bagian sudut itu dibuatlah kamar mandi dengan satu toilet di dalamnya.

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03

7. Seperti ini penampakan dari lantai dua dari rumah tipis tersebut. Di tengah terdapat tangga menuju rooftop.

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03

8. Pada bagian rooftop sudah sedikit lebih rapi dibandingkan dengan dua lantai di bawahnya. Menurut informasi yang didapat, rumah ini hanya dijadikan tempat persinggahan sementara si pemilik ketika ke sawah.

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03

9. Nah seperti itulah potret dari rumah tipis berbentuk segitiga yang antimainstream. Apakah kamu tertarik membuat model hunian seperti ini?

rumah tipis bentuk segitiga  TikTok


TikTok/@jengatno03