Arti man jadda wajada.
foto: freepik.com
Ungkapan Arab "man jadda wa jadda"memiliki arti, barang siapa yang bersungguh-sungguh, dia pasti berhasil. Kandungan makna dari kalimat tersebut bahwa orang sukses akan selalu memiliki ketekunan dan kemampuan untuk mengatasi segala rintangan serta membuktikan bahwa kesuksesan membutuhkan lebih banyak waktu dan usaha untuk dapat mencapainya.
Dalam agama Islam, makna kata bersungguh-sungguh ini sangat luas. Seseorang dapat memaknai dengan bersungguh-sungguh untuk mendapatkan ridho Allah SWT, bersungguh-sungguh dalam memperbaiki diri, hingga bersungguh-sungguh dalam mencari pekerjaan atau nafkah.
Sebagai contoh bersungguh-sungguh dalam mencari ridho Allah SWT, sudah dijelaskan dalam surat Al-Ankabut ayat 69, yang berbunyi;
Artinya, "Orang-orang yang bersungguh-sungguh dalam mencari keridhaan kami, maka benar-benar akan kami tunjukan kepada mereka jalan-jalan kami. Dan sesungguhnya Allah benar-benar beserta orang-orang yang berbuat baik."
Recommended By Editor
- Arti la tahzan innallaha ma'ana beserta makna dan penggunaannya
- Arti Ya Latif lengkap dengan cara meneladani dan keutamaannya
- Arti bismillah beserta penjelasan makna dan keutamaannya
- Arti Al Wahhab lengkap beserta dalil dan cara meneladaninya
- Arti sakinah mawaddah warahmah dalam Islam, doa untuk pengantin baru