Brilio.net - Hari libur paling enak dihabiskan dengan bersantai bareng keluarga. Lebih seru lagi jika pergi piknik ke suatu tempat sambil menikmati pemandangan alam di sekitar. Jangan lupa membawa bekal seperti snack atau jajanan ringan untuk mengganjal perut.

Semakin banyak orang yang ikut piknik, biasanya semakin banyak pula jajanan yang dibawa. Saking banyaknya bahkan bisa dibilang seperti buka warung. Seperti yang dilakukan oleh kumpulan cewek ini.

Saat sedang asik-asik piknik di taman, tiba-tiba saja mereka 'diserbu' oleh anak-anak yang entah datangnya dari mana. Momen ini dibagikan oleh akun TikTok @dhea.ptr_ lewat unggahan video.

piknik buka warung  2021 TikTok

foto: TikTok/@dhea.ptr_

"lagi piknik ala-ala, beli jajanan di agen biar lebih hemat, tapi.....," tulis pemilik akun @dhea.ptr_ dalam video.

Dalam rekaman video tersebut tampak sekumpulan perempuan sedang duduk santai sambil menggelar tiker. Di samping mereka terdapat makanan seperti snaks ringan, wafer cokelat, 'lidi-lidian', dan masih banyak lagi.

Tak tanggung-tanggung, mereka bahkan membeli jajanan itu masing-masing per kotak. Banyaknya yang dibawa oleh para cewek-cewek ini membuat mereka tampak seperti sedang berjualan.

piknik buka warung  2021 TikTok

foto: TikTok/@dhea.ptr_

Saat sedang asik-asik duduk santai, tiba-tiba sekumpulan anak-anak datang bergiliran. Tanpa terduga mereka membeli jajanan sekumpulan cewek ini. Anak-anak ini bahkan membayar jajanan tersebut dengan uang mereka.

"Malah ada yg beli beneran dong anjim," lanjutnya.

Meskipun pada awalnya sekumpulan cewek ini sempat terkejut, tapi mereka tetap melayani adik-adik yang datang membeli.

"Lumayan balik modal dikit," tambahnya.

piknik buka warung  2021 TikTok

foto: TikTok/@dhea.ptr_

Video yang diunggah Selasa (21/9) tersebut viral dan telah ditonton 4,6 juta kali. Warganet yang menyaksikan pun merasa terhibur dengan kejadian tersebut dan ikut mengomentari postingan tersebut.

"mba besok buka warung disitu aja," komentar akun @luvv.

"wkwkwk mau ah mayan balik piknik auto kayak bkn miskin," tulis @felisa.fc.

"HAHAHAHAHA KAN, untung pas kita bakar bakar gada yang beli," kata @syalalalili.

@dhea.ptr_

Random banget ga ngerti lagi

Yamet Kudasi - @dewiismah