Brilio.net - Kemampuan makeup untuk mengubah wajah seseorang bukan hal yang diragukan lagi. Terlebih, kini produk makeup ada beragam jenisnya dan mudah didapatkan. Apabila produk tersebut digunakan bersamaan dengan kemampuan merias wajah yang mumpuni, maka akan menghasilkan makeup yang flawless.

Saat merias wajah, kemampuan untuk mengetahui jenis makeup yang cocok untuk wajah seseorang juga penting. Apabila semua hal tersebut telah diperhitungkan dengan baik, maka kreativitas untuk merias wajah juga bisa jadi lebih beragam.

Nah, bagaimana jika justru wajah orang yang terlihat tidak spesial, namun setelah memakai makeup hasilnya bikin terkejut? Kiranya itulah yang berhasil ditunjukkan oleh wanita pemilik akun TikTok @everythingcan31 ini.

transformasi cewek polos ini jadi mirip 3 Idol K-pop sekaligus  TikTok

foto: TikTok/@everythingcan31

Dalam video berdurasi 19 detik itu, awalnya wanita tersebut memakai pakaian sweter berwarna abu-abu gelap dan kacamata di wajahnya. Terlihat, selama beberapa detik ia melakukan lipsync lagu GOT berjudul 'Step Back' dengan wajah polosnya.