Brilio.net - Kamar kos kerap jadi pilihan utama bagi para perantau saat memilih hunian. Selain lebih terjangkau, kamar kos juga biasanya terletak tidak jauh dari kampus atau kantor.
Memilih kamar kos sebaik mungkin jadi hal wajib mengingat nantinya kamar kos akan jadi tempat beristirahat. Kenyamanan, keamanan, kebersihan, dan harga sewa jadi poin penting saat memilih kamar kos.
Sayangnya, kamar kos yang biasanya hanya berupa ruangan kosong berbentuk persegi atau persegi panjang bikin suasana kurang nyaman. Tapi tidak dengan kamar kos milik akun Twitter @xyzmsa yang penampakannya bikin takjub.
Padahal awalnya, ia menempati kamar kos sederhana. Namun lewat kreativitas dan modal yang cukup kamar kosnya diubah dengan gaya minimalis dan kekinian.
Penasaran kan? Yuk simak langsung 10 transformasi kamar kos sederhana jadi kekinian seperti dilansir brilio.net dari akun Twitter @xyzmsa, Senin (15/6).
1. Awalnya, kamar kos terlihat biasa dan sederhana seperti kamar kos pada umumnya.
2. Dengan hiasan kamar seadanya dan beberapa furnitur yang biasa kamu temukan dalam kamar anak kos.
3. Namun, setelah dirombak ulang kamar kos tadi berubah jadi bak kamar VIP. Dengan mengecat ulang ruangan, mengganti gorden serta bed cover, bisa langsung mengubah suasana kamar secara drastis.
4. Tambahan beberapa furnitur berwarna senada dan artwork juga bikin tampilan kamar kos jadi lebih kece dan kekinian.
5. Tanpa disadari, barang-barang yang ditata secara rapih dan diberi hiasan jadi salah satu faktor yang bikin betah di dalam kamar.
6. Sentuhan warna hijau dari tanaman asli atau palsu bisa bikin ruangan jadi lebih terasa homey dan asri.
7. Nggak cuma bikin betah, punya kamar yang didekorasi secara detail juga jadi terlihat Instagramable.
8. Kerennya lagi, pemilik akun Twitter @xyzmsa mengubah fungsi rak buku jadi meja TV yang nggak kalah kece.
9. Ia juga memanfaatkan barang bekas seperti botol kaca bekas minuman sirup jadi hiasan kamar yang estetik. Kreatif!
10. Masih penasaran? Kamu bisa lihat sudut lain kamar ini di postingan @xyzmsa di bawah ini.
Akhirnya jadi.
Nam (@xyzmsa) June 11, 2020
Extreme make over kamar kosan ku
From this. To this. pic.twitter.com/oXalJJcBtA
Recommended By Editor
- 5 Ide DIY dekorasi kamar kos Instagramable ala Youtuber Olszae
- 10 Potret kos Furry Setya 'Mas Pur' & istri, penuh kesederhanaan
- Penampakan kamar kos 5 seleb ini jauh dari kesan mewah
- Awalnya biasa saja, 11 transformasi kamar kos ini jadi bikin betah
- 6 Cara mengubah kamar menjadi lebih estetik dan Instagramable