Brilio.net - Mencari tempat baru untuk hidup, tapi kamu bosan dengan dinding dengan atap begitu-begitu saja? Kamu harus tahu nih, ternyata ada rumah di gua dengan nilai jual termahal di dunia.
Rumah gua ini terletak di daerah terpencil di Arkansas dengan nama Beckham Creek Cave Lodge. Beckham Creek Cave Lodge awalnya dibangun sebagai tempat penampungan bom, tetapi setelah direnovasi menjadi hotel mewah. Hotel ini bisa menampung hingga 8 tamu di labirin bawah tanah stalagmit dan stalaktit.
Ada yang istimewa dari hotel ini. Di dalamnya ada air terjun dan helipad di luar bagi mereka yang sedang buru-buru. Manajer hotel Rayne Davidson ingin berbagi kepada orang lain dan melihat ekspresinya saat masuk ke dalam hotel gua ini.
Kini, hotel dengan tarif kamar Rp 23 juta per malam itu selalu terjual habis. Siapa yang menginap bisa melakukan apa saja yang mereka sukai. Berikut penampakannya yang brilio.net lansir dari BoredPanda, Rabu (29/8).
1. Meskipun aktif digunakan untuk eksplorasi sejak awal 1800-an, goa ini tak berubah sampai tahun 1983.
2. Pendiri Celestial Tea bernama John Hay kemudian membelinya bersama dengan lahan 240 hektar senilai Rp 2,1 miliar.
3. John Hay percaya gua ini bisa menjadi tempat persembunyian yang luar biasa jika hal-hal selama Perang Dingin akan memanas.
4. Ia kemudian menghabiskan waktu 4 tahun dan dana Rp 29 miliar untuk mengubah gua itu menjadi tempat berlindung.
5. Setelah Perang Dingin berakhir, ia menyadari bahwa tempat perlindungan sekaligus penampungan bom tidak diperlukan lagi dan menjualnya.
6. Ini penampakan air terjun alami yang hanya mengalirkan air jika musim hujan tiba.
7. Penampakan dapur dan ruang makan, arsitekturnya indah luar biasa.
8. Ruang santai dengan TV LED 75 inch juga tersedia. Sang pemilik juga kini tengah menjual hotel guanya sekitar Rp 40 miliar.
9. Ada 4 kamar tidur dengan bentuk yang unik dan juga memukau.
10. Potret kamar mandinya, yang sebelah kiri toilet dan wastafel sedangkan yang kanan shower dengan tempat duduk.
Recommended By Editor
- Toilet umum rusak diubah jadi rumah mewah ini hasilnya menakjubkan
- Diselimuti tanaman merambat, 8 bangunan ini malah terlihat menakjubkan
- 5 Bekas pabrik di Indonesia ini diubah jadi tempat wisata, keren abis
- Meski terbengkalai, 10 gedung ini desain interiornya malah bikin kagum
- 3 Masjid ini berwarna pink dan paling megah di dunia, unik abis