Brilio.net - Seorang guru yang baik akan selalu berusaha agar anak didiknya dapat belajar. Bahkan ketika sang guru mengajar di pedalaman dengan kondisi ataupun keadaan yang terbatas sekalipun. Maka dari itu, rasanya sematan "pahlawan tanpa tanda jasa" kepada guru adalah hal yang benar. Meski sayangnya jasa mereka kerap dihargai dan dibayar dengan upah yang murah, terutama guru honorer.
Seorang guru lelaki melakukan hal terpuji dengan mengajar satu-satunya murid di sebuah perkampungan Iran. Sang guru harus rela menempuh jarak yang cukup jauh dan terjal dengan mobil miliknya hanya untuk memberi pelajaran kepada murid satu-satunya yang tinggal di perkampungan tersebut. Kisahnya diunggah oleh seorang warganet di Reddit dan menuai banyak pujian.
foto: reddit
Yang lebih membuat haru adalah bahwa sang guru rela menjadikan tubuh mobilnya yang berwarna putih sebagai papan tulis demi muridnya agar lebih paham. Pada tubuh mobilnya tersebut, ia corat-coret tentang pelajaran yang diajarkan. Hal ini pun membuat unggahan tersebut langsung viral, salah satunya di Facebook Spotlight. Media asal Malaysia, Borakdaily, juga membagikan kisah tersebut pada Minggu (17/5).
foto: borakdaily
Beragam komentar warganet mampir menanggapi foto yang viral itu. Salah seorang warganet menuliskan komentar bahwa sang guru laki-laki itu tetap memberi pelajaran hidup pada sang murid, sekeras atau sesulit apa pun hidup, kita tidak boleh menyerah.
"Such love , commitment and sheer determination, he is not only teaching a subject, he is also giving this child a life lesson, no matter how difficult one's life can be , never give up on hope ! lovely !" kata pemilik akun Facebook Julie Rattray.
Dedikasi sang guru yang tak disebutkan identitasnya itu menjadi inspirasi tersendiri bagi siapa pun.
Recommended By Editor
- Steven Indra, mualaf yang jual aset Rp 12 M untuk bantu lawan corona
- Ini rahasia orang terkaya Asia, cetak Rp 120 T dalam 3 minggu
- Kisah haru pria usia 100 tahun berpuasa sambil galang dana corona
- Kisah driver ojek online bantu penumpangnya korban PHK beli beras
- Kisah pengorbanan perawat idap kanker tapi tetap layani pasien corona