Brilio.net - Tinggal di Bali membuat Ayudia dan Ditto jarang tampil di televisi. Pasangan suami istri ini memang sudah mantap untuk menetap di pulau Dewata sejak lama. Impian itu pun terwujud pada tahun 2021. Di rumah barunya yang di Bali, banyak spot estetik dan cozy yang bisa kamu tengok di Instagram maupun YouTube-nya.
Dari sekian banyak area di rumah tingkat 3, terdapat satu spot yang unik dari hunian artis sekaligus penyanyi ini yakni kolam renang. Kolam yang lebarnya sekitar 1 meter itu memang terlihat mungil, tapi jangan salah karena fungsinya cukup optimal. Keluarga kecil Ayu lumayan sering menggunakan kolam tersebut untuk berolahraga atau sekadar bermain saja.
Dibangun di luas tanah 150 meter persegi, seperti apa penampakan dari kolam renang mungil milik Ayudia dan Ditto? Brilio.net menghimpun dari berbagai sumber, berikut ini potret lengkapnya untuk kamu, Selasa (20/2).
1. Penampakan kolam renang yang disiapkan tak begitu luas. Desainnya simpel banget.
foto: Instagram/@ayudiac
2. Namun, di sekitar kolam renang akan banyak tanaman mengelilinginya. Kolam renang mini ini memang sengaja didesain sedemikian rupa karena rumahnya hanya memiliki luas 150 meter persegi.
foto: Instagram/@ayudiac
3. Pinggir-pinggir kolam dipasang lantai dari kayu supaya lebih aman dan tidak bikin orang terpeleset karena rawan basah.
foto: Instagram/@ayudiac
4. Kata Ditto, biarpun kolam renangnya kecil, tapi dia menyiasatinya dengan alat pembuat arus yang terpasang di ujung kolam.
foto: YouTube/TAULANY TV
5. Sebagai pecinta olahraga triathlon, kolam renang model seperti ini sangat direkomendasikan oleh Ditto. Alih-alih bikin kolam renang luas, yang mungil tapi panjang ini juga oke banget buat dipakai untuk olahraga.
foto: YouTube/TAULANY TV
6. Lebih lanjut, Ditto mengatakan punya kolam renang kecil jadi nggak makan tempat. Fungsinya dapat nilai estetikanya juga tetap ada.
foto: YouTube/TAULANY TV
7. Selain itu, menurutnya kolam renang nggak setiap hari dipakai, jadi punya yang minimalis akan sangat berguna.
foto: YouTube/TAULANY TV
8. Ditto juga menunjukkan bagian dalam kolam bukan menggunakan keramik atau tegel, melainkan berbahan dasar karet.
foto: YouTube/TAULANY TV
9. Itu dia potret kolam renang mungil milik Ayudia Bing Slamet. Cocok banget buat kamu yang pengin kolam renang tapi lahannya terbatas.
foto: Instagram/@ayudiac
Recommended By Editor
- Tampilan rumah Momo eks Geisha di Malang mewah bak resort, ini 9 potret kolam renangnya hadap danau
- 11 Potret rumah minim sekat milik Yeyen Lidya, koleksi toples di dapur bikin salfok
- Dulu ngamen kini punya rumah mewah, ini 9 potret dapur Charly Van Houten yang nyaleg jadi anggota DPR
- Bukan ditambah garam, ini trik mengepel lantai agar kesat dan bebas bau cukup tambah 1 bahan dapur
- Kulit glowing bebas iritasi, ini perbedaan urutan skincare malam dan pagi kulit sensitif