Harga nasi goreng bikin kaget.
foto: TikTok/@riskisudahtobat
Pria paruh baya yang menggunakan gerobak motor warna hijau itu ternyata menjual nasi goreng bungkus. Saat sejumlah pembeli menghampiri bapak tersebut, terdengar salah satu pembeli yang mengatakan bahwa harga dari nasi goreng tersebut cukup terjangkau.
"Seribu yah,?" tanya salah satu pembeli.
Tentunya mengetahui harga nasi goreng dengan harga hanya Rp 1000 itu membuat si pembeli merasa terkejut. Seorang pembeli pria itu terlihat membeli 5 bungkus nasi goreng. Harga nasi goreng yang hanya seribu pun terlihat dari pembeli yang mengeluarkan beberapa uang receh lima ratusan dan memberikan kepada pria paruh baya tersebut.
"Nasi goreng harganya seribu ya de," ucap pembeli itu.
foto: TikTok/@riskisudahtobat
Ternyata pedangan pria paruh baya tersebut tidak hanya menjual nasi goreng saja. Terdapat makanan lain yang ia jajakan, seperti halnya sate usus.
"Seribuan. Nasi goreng seribuan," ucap kembali pembeli sambil terheran-heran.
Pada unggahan video selanjutnya, terlihat pemilik akun memberikan gambaran nasi goreng yang dijual oleh pria paruh baya itu. Betapa terkejutnya, ternyata isi dari satu bungkus nasi goreng tersebut cukup banyak.
"Sampai bingung penjualnya untung atau nggak," ucap pemilik akun.
Tentunya, nasi goreng yang dibanderol hanya dengan harga seribu rupiah membuat sejumlah netizen terkejut dan heran. Sejumlah netizen pun membanjiri kolom komentar dari si pemilik akun.
"Jualan sambil sedekah," ucap akun @Cungik.
"Semoga lancar terus pak penjual rezekinya," ujar akun @MassR.
"kyk jaman sd ig. biasane nak kantin," ujar akun @octavia christi.
Bahkan setelah melihat porsi dari nasi goreng tersebut pun banyak netizen yang mengatakan harga seribu cukup banyak.
"Akeh lo sakmono 1000, mugo Paringi lancar terus rezekine pak e seng adol," ujar akun @preisekw.
"Termasuk banyak itu nasinya untk harga 1000," ucap salah satu akun.
"Semoga bapak e yang jualan rejekinya lancar terus, 1000 dpt banyak bgtt nasinya," kata @AFNFZN.
@riskisudahtobat Mau heran tapi nganjukk #fyp #gmt #fypviral Full Senyum Sayang - Evan Loss
Recommended By Editor
- Berakhir damai, karyawan Alfamart cabut laporan pencurian cokelat
- Pencuri cokelat Alfamart minta maaf, menangis histeris karena menyesal
- Ganti klakson pakai lagu 17 Agustus, sopir truk ini tuai pujian
- Makan masakan pertama putrinya, reaksi ayah ini bikin haru
- Suara merdu pengamen difabel nyanyi lagu 'Angel Baby', bikin terharu
- Kasus pencurian cokelat, Alfamart tunjuk Hotman Paris jadi kuasa hukum