Brilio.net - Berbeda dengan zaman dahulu, saat ini kebanyakan orang sudah memakai alas kaki saat beraktivitas. Terlebih untuk yang beraktivitas di luar ruangan. Alas kaki dapat melindungi bagian kaki agar tak terkena benda tajam. Selain itu, alas kaki juga dapat melindungi kaki dari cuaca panas atau dingin.
Terdapat berbagai jenis alas kaki yang biasa dipakai, mulai dari sneakers, sandal, heels, wedges, loafers, boots, dan masih banyak lagi. Sneakers jadi salah satu sepatu yang sering digunakan karena desain dan warnanya yang bervariasi serta dapat disesuaikan dengan gaya penggunanya.
Selain itu, sneakers juga biasanya memiliki sol yang empuk sehingga nyaman untuk digunakan sehari-hari. Perawatan sepatu sneakers juga tak terlalu susah. Kamu hanya perlu mencucinya secara rutin dengan menyikat bagian sol sepatu dengan alat dan bahan pembersih.
Nah, saat berada di luar ruangan, sepatu yang kamu kenakan mungkin saja menginjak kotoran bekas makanan atau minuman, seperti permen karet. Kalau sudah begini, kamu harus segera membersihkannya supaya permen karet nggak menempel terlalu lama di sepatu. Tenang, kamu nggak perlu repot membersihkannya dengan detergen.
Pasalnya, karena ada sebuah trik yang bisa mengangkat bekas permen karet yang menempel di sol sepatu. Seperti yang dilakukan oleh seorang pria dalam kanal YouTube @blackprost. Dilansir brilio.net pada Jumat (10/11), ia membagikan trik dan cara mudah untuk membersihkan permen karet yang menempel pada sol sepatu miliknya.
foto: YouTube/@blackprost
Untuk membersihkannya, kamu hanya perlu menggunakan es batu. Pertama, siapkan es batu dalam sebuah wadah. Lalu gunakan es batu tersebut untuk mengkompres bagian sol sepatu. Kamu juga bisa menggosokkan es batu ke bagian sol yang terkena permen karet.
foto: YouTube/@blackprost
Setelah itu, bersihkan permen karet dengan menggunakan tangan. Jika sudah menggeras, kamu bisa gunakan bantuan alat untuk mengangkat permen karet. Setelah dikompres, permen karet perlahan mulai terangkat dan bagian sol kembali bersih.
Gampang banget bukan? Kamu nggak perlu mencucinya dengan detergen dan hanya menggunakan es batu untuk melepas permen karet yang melekat di sol sepatu. Sepatu sneakers auto bersih dan nyaman saat dipakai.
Recommended By Editor
- Bukan pakai cuka, ini cara bersihkan sepatu kanvas hitam agar warnanya tak pudar pakai 1 bahan dapur
- Tak repot nyuci pakai sabun, ini trik hilangkan bau tak sedap di sepatu kanvas dengan bahan dapur
- Cuma modal 2 bahan dapur, begini cara membersihkan sepatu putih menguning agar bersih tanpa pemutih
- Tanpa pakai detergen, ini trik mudah hilangkan noda bintik hitam di peci putih cuma modal Rp 500
- Tak perlu beli lampu darurat, ini cara mudah bikin lilin saat mati listrik cuma pakai 2 bahan dapur
- Bukan pakai pasta gigi, ini trik hilangkan noda karat pada gunting pakai 2 bahan dapur