Caranya, ia meletakkan rangka hanger bagian atas tepat di bawah alisnya. Sementara itu, rangka bagian bawah ia gigit agar hanger tersebut tak bergerak, tetap berfungsi sebagai pengontrol jalur bagi pensil alis.

Cara ini sangat brilian dan tak terbayangkan. Bagian pentingnya, cara ini bisa dibilang praktis dan murah. Hal ini juga diungkapkan pengunggah pada keterangan tertulis di dalam videonya. "kalau ada yg murah kenapa mesti cari yg mahal," tulis @andikiky1515.

Cara nyeleneh gambar alis   TikTok

foto: TikTok/@andikiky1515

Hasilnya, alis tersebut tergambar dengan rapi dan menawan. Wajahnya jadi tampak lebih terangkat dan tegas. Sementara banyak orang kesulitan menggunakan pensil alis, pria ini justru mampu menggambar alisnya sendiri dengan hasil yang flawless.

Cara nyeleneh gambar alis   TikTok

foto: TikTok/@andikiky1515

Video yang diunggah @andikiky1515 itu lantas viral di TikTok. Hingga artikel ini ditulis ia telah ditonton 1,8 juta kali, disukai 19,5 ribu kali, dan dikomentari 3668 kali. Beberapa komentarnya tertulis sebagaimana berikut.

"waduuh aqu aja yg cewek g bisa ngukir Alis ," tulis akun @srikahdaffa yang merasa insecure.

" melebihi para emak2 ni pinter," ujar akun @zelsa9733.

"kenapa ngga kepikiran yah ," komentar akun @tiktok.shop_411.

@andikiky1515 #kangenfyppppppp #fypdongggggggg #tiktokfypdoooooogggg suara asli - QUEEN