Brilio.net - Cumi-cumi merupakan salah satu makanan laut yang disukai banyak orang. Mengonsumsi cumi-cumi memiliki berbagai manfaat kesehatan yang dapat memberikan kontribusi positif bagi tubuh. Hewan tersebut kaya akan nutrisi, seperti protein tinggi, rendah kalori, dan sejumlah vitamin serta mineral penting.

Konsumsi cumi-cumi juga dapat memberikan manfaat untuk kesehatan jantung, karena kandungan asam lemak omega-3 yang dapat membantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular. Sebelum dikonsumsi, penting untuk mencuci cumi-cumi dengan baik untuk menghilangkan potensi kontaminan atau bakteri yang mungkin terdapat pada permukaannya. Proses pencucian membantu memastikan kebersihan dan keamanan saat dikonsumsi, menjaga kesehatan dan mencegah risiko infeksi atau keracunan.

Namun entah malas atau terlalu tergantung padateknologi, ada juga orang yang memilih mencuci cumi-cumi pakai cara yang di luar dugaan. Seperti yang dilakukan oleh wanita ini. Penampakannya bisa dilihat lewat video TikTok yang diposting oleh akun @propertyidentik01.

Awalnya, video itu memperlihatkan sebuah penampakan mesin cuci yang sedang berputar. Tampak airnya sudah keruh kemerahan. Pembuat video terlihat sedang memegang sebuah keranjang kecil berwarna putih untuk mengambil sesuatu di dalam mesin cuci tersebut.

cuci cumi di mesin cuci  TikTok

foto: TikTok/@propertyidentik01