Namun ketika tiba waktunya sang WNI harus pulang ke tanah air, rasa kehilangan tentunya akan dirasakan oleh teman-temannya. Kisah ini dialami oleh salah satu WNI yang merekam momennya melalui akun TikTok @wanda_arr yang kemudian viral dan menuai sorotan banyak warganet.

Perempuan yang diketahui bernama Wanda ini merupakan seorang WNI yang baru saja selesai melakukan kenshusei atau magang di sebuah perusahaan di Jepang. Namun, Wanda pun memutuskan untuk pulang ke Indonesia lantaran tugasnya sudah selesai.

Setelah setahun kerja di Jepang, Wanda harus kembali ke Tanah Air dan meninggalkan semua sahabatnya di Jepang. Meski baru setahun, Wanda mempunyai sahabat asli orang Jepang asli. Hubungan keduanya pun sudah sangat dekat seperti keluarga.

momen perpisahan WNI dengan sahabat orang Jepang Berbagai sumber

foto: TikTok/@wanda_arr

Dalam video tersebut, diperlihatkan momen sahabat Wanda begitu sedih mengetahui Wanda memutuskan untuk kembali ke Tanah Air. Lewat keterangan unggahannya Wanda pun mengaku terkejut sekaligus ikutan terharu melihat ekspresi sahabatnya tersebut.

Wanda menambahkan jika setiap hari berangkat bekerja selalu senang dan semangat karena bertemu dengan sahabat-sahabatnya. Tak hanya Wanda, sahabat Wanda yang orang asli Jepang pun merasakan demikian.

“Ga nyangka banget anak ini bakal nangis sebegitunya sama aku. Padahal baru kerja bareng-bareng tuh sekitar setahunan gitu,” tulis Wanda di keterangan unggahannya.

momen perpisahan WNI dengan sahabat orang Jepang Berbagai sumber

foto: TikTok/@wanda_arr

Momen perpisahan ini pun menuai pertanyaan dari warganet yang ikutan terharu. Video yang telah ditonton hampir 800 ribu kali ini meninggalkan beberapa pertanyaan kepada wanda. Beberapa warganet bertanya kepada Wanda tentang keputusannya pulang ke tanah air meninggalkan sahabatnya tersebut.

Dalam unggahan selanjutnya, Wanda pun menjelaskan cerita dibaliknya yang ternyata juga bikin terenyuh.

Dijelaskan, Wanda bekerja di Jepang sebagai kenshusei atau pekerja magang. Belum genap 3 tahun sebagai kenshu, Wanda harus pulang sebelum kontrak kerja berakhir, di mana kontrak kerjanya berakhir pada Desember 2023.

momen perpisahan WNI dengan sahabat orang Jepang Berbagai sumber

foto: TikTok/@wanda_arr

Hal itu dikarenakan alasan kesehatan. Wanda mengaku selama bekerja di Jepang sebagai anak magang, kondisi kesehatannya menurun. Dirinya sempat dirawat di rumah sakit selama 9 hari dan tidak bisa bekerja setelah pulang dari rumah sakit, Wanda pun berpikir ulang untuk lanjut kerja di Jepang.

Dilansir brilio.net dari liputan6.com, kenshushei merupakan program pemerintah Jepang untuk mempersiapkan calon pekerja profesional dan siap bekerja. Lantaran masih magang, kenshusei dibayar dengan upah rendah.

@wanda_arr

Ga nyangka banget anak ini bakal nangis sebegitunya sama aku. Padahal baru kerja bareng" tuh sekitar setahunan gitu. Tapi ya emang udah sedeket itu, setiap kerja bareng tuh bawaannya seneng karna ketemu dia. Begitupun sebaliknya. Pagipagi tuh udah excited karna seharian bakalan kerja bareng. Dia bilang kalau dia seneng setiap kali aku bilang dia kaya adik aku sendiri. Jarang" ni bikin caption panjang begini wkwk cuma mau berbagi kebahagiaan, kalau jepang tuh isi nya engga cuma susah dan sedih. Banyak juga bahagia, canda tawa nya juga. Salah satu nya rasa syukur, sama hal apapun itu

suara asli - Fadly lovers