Untuk membuat kabel yang ada di ruangan atau di dalam rumah lebih tertata, kamu hanya memerlukan empat buah tutup botol kemasan plastik yang sudah tak terpakai. Pertama, lubangi bagian dalam dua buah tutup botol tersebut menggunakan pisau cutter. Setelah itu, potong salah satu sisi tutup botol hingga membentuk celah kecil.

cara bikin penyangga kabel cuma modal 1 barang bekas © berbagai sumber

foto: TikTok/@dorabore22

Lem area dalam tutup botol yang tak berlubang dengan menggunakan lem tembak. Setelah itu, tempelkan tutup botol yang sudah dilubangi ke tutup botol yang tak berlubang. Posisikan celah kecil di bagian luar. Kamu bisa lakukan langkah yang sama dan bisa menyesuaikan jumlah tutup botol sesuai dengan kebutuhan kabel di rumah atau di ruanganmu.

cara bikin penyangga kabel cuma modal 1 barang bekas © berbagai sumber

foto: TikTok/@dorabore22

Lem bagian luar tutup botol yang tak berlubang untuk dipasang di dekat sumber listrik. Kemudian masukkan kabel ke dalam penyangga agar lebih rapi. Cukup mudah kan membuatnya?

@dorabore22 Tips n Trik yang bisa dicoba #fyp #kreatifyuk #tools #barutaugue #tipsandtrik #lifehacks #tips #trick #idekreatif DANCE MONKEY(REMIX) -