trik wanita tampil full makeup di mall dengan modal Rp 0  berbagai sumber

foto: TikTok/@nandaku_99

Rupanya, rahasianya tampil full makeup saat keluar dari mal adalah dengan mencoba berbagai produk makeup tester yang ada di toko kosmetik.

Wanita tersebut pun terlihat santai saat mengaplikasikan berbagai produk makeup tester yang ada di gerai makeup mulai dari blush on, eyeshadow, hingga lipstick. Hasilnya, saat pulang parasnya justru terlihat on point usai makeup dengan produk tester.

trik wanita tampil full makeup di mall dengan modal Rp 0  berbagai sumber

foto: TikTok/@nandaku_99

Trik makeup sang wanita dengan modal Rp 0 pun dibanjiri berbagai komentar warganet. Banyak yang membagikan pengalamannya saat masuk ke toko kosmetik yang ada di pusat perbelanjaan.

"Aku pernah ke mall lupa pakai alis, mampir sociolla buat pake alis doang wkwkwk," kata @zizi129.

"Tim yang tiap mau nyoba tester pasti udah habis duluan, berujung ga jadi beli karena nggak bisa nyoba," tulis @jeongyujaehyun.

"Gua baru nyoba lipstik nya aja udah dag dig dug takut diliatin mbak-mbaknya," komentar @gyuucor.

"Masih bingung kok bisa. Pengalamanku selalu diikutin pegawainya," kata @yayangyulianti24.

"Gue dulu sering gini tapi tetep beli varian makeup yang gue coba di muka biar nggak dibilang nyoba doang beli kagak," tutur @ecaaja35.

@nandaku_99 Membalas @Annida siapa yang suka pake tester #makeup #makeupteste #makeupchallenge original sound -