Brilio.net - Festival musik K-POP, Saranghaeyo Indonesia 2024 telah sukses digelar di Beach International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu, (4/5). Berlangsung 6 jam acara ini dimeriahkan oleh berbagai musisi ternama asal Korea Selatan seperti DAY6, Young K, Xiumin, xikers, Boy Story hingga Chen EXO. , Acara ini juga dibagi menjadi 2 sesi pukul 16.00 dan pukul 19.30.

Solois dan anggota grup EXO, Chen mengisi sesi pertama. Ia membuka pertunjukan dengan menyanyikan lagu solonya yang berjudul "Last Scene" dan "Beautiful Goodbye".

Selanjutnya Chen menyanyikan beberapa lagu hitsnya, "Everytime" yang menjadi OST drama "Descendants of the Sun" dan "Best Luck", OST drama "It's Okay, That's Love" yang kompak diikuti EXO-L, sebutan untuk penggemar grup EXO.

"Hari ini saya bahagia sekali karena bisa bersama kalian. Saat pulang nanti, hati-hati dan selalu bahagia ya..." kata Chen untuk mengakhiri penampilannya di Saranghaeyo Indonesia.

Diketahui sebelum Chen tampil, Xiumin yang merupakan rekan satu grupnya sudah lebih awal menghibur penggemar.

 Saranghaeyo Indonesia 2024 © 2024 brilio.net

foto: istimewa

Sementara itu, tampil sebagai musisi terakhir yang memeriahkan panggung, DAY6 memulai lagu pertamanya dengan menutup panggung menggunakan tirai putih yang hanya menampakkan bayangan member, Young K, Sungjin, Dowoon, dan Wonpil seraya bernyanyi.

Tepat saat bait lagu diserukan, "Geuraedo...Nae son...Nochi ankettamyeon...If so...Then let's go. Welcome to the show." Tirai yang menutupi panggung langsung jatuh dan menampilkan para personil DAY6 dengan alat musik mereka.

Sorak-sorai dari penggemar langsung memenuhi venue yang kemudian dilanjut menyanyikan lagu dari album bertajuk Fourever. Disela-sela penampilan, DAY6 menyapa para penggemar dan menanyakan perasaan teman-temannya di atas panggung.

"Are you guys ready to get crazy? So, we need you to be crazy in the next section (Siapkah kalian untuk ini? Kita mau kalian semua semangat untuk yang selanjutnya)." ajak Young K kepada penggemar.

 Saranghaeyo Indonesia 2024 © 2024 brilio.net

foto: istimewa

Seperti diketahui dari keempat member DAY6, yang paling sering datang ke Indonesia adalah Young K. Pada 28 Oktober 2023, pria bernama asli Brian Kang itu juga sempat tampil di solo di Indonesia.

Bahkan Young K mengatakan ia begitu menyukai makanan-makanan Indonesia. Salah favoritnya ialah sop Buntut. Ia sangat menyukai sajian berkuah gurih tersebut.

"Selalu menyenangkan bisa kembali ke sini, sejujurnya kalian punya makanan yang sangat enak. Ada sup buntut, soto betawi, mi goreng, mie ayam, nasi goreng itu sangat enak," ucap Young K.

Young K dan Day6 pun melanjutkan penampilannya. Setelah membuka penampilannya dengan Welcome to the Show, mereka kemudian membawakan lagu Happy, Wish, You Were Beautiful, I Like You, Love Me or Leave Me, dan Time of Our Life, dibawakan oleh DAY6 pada malam hari tersebut. Namun, karena antusias MY DAY, sebutan untuk penggemar DAY6, menyerukan penampilan tambahan, DAY6 kembali bernyanyi dan membawakan lagu "Best Part" sebagai penutup.

Sebagai persembahan terakhir dari sesi kedua, Boy Story dan DAY6 kembali naik ke atas panggung untuk berpamitan kepada penonton dan tak lupa mengucapkan terima kasih.