Brilio.net - "Semarang kaline banjir", sepenggal lirik lagu Jangkrik Genggong yang dipopulerkan oleh Waldjinah seakan benar-benar menggambarkan kondisi Ibu Kota Jawa Tengah yang sulit lepas dengan banjir.
Di akhir tahun 2022, banjir melanda sejumlah wilayah di Kota Semarang, Jawa Tengah. Hujan deras yang mengguyur sejak Jumat (30/12) sore dan masih berlangsung hingga Sabtu (31/12) pagi tersebut, menyebabkan sebagian besar kawasan tergenang. Tak hanya pemukiman warga, banjir juga menggenangi jalan protokol hingga tempat wisata di Semarang.
Selain karena hujan deras, banjir di Semarang juga dipicu oleh rob. Diketahui saat ini gelombang di pesisir Semarang masih tinggi. Debit air yang meninggi mengakibatkan sejumlah tanggul di kawasan Marina jebol dan memperburuk keadaan. Akses menuju tempat wisata bahkan sempat terputus karena banjir. Berikut 9 penampakan destinasi wisata Semarang yang terendam banjir, dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (2/1).
1. Banjir merendam daerah wisata Kota Lama Semarang.
foto: Instagram/@didinfelani
2. Taman Srigunting samping Gereja Blenduk tampak sepi wisatawan.
foto: Instagram/@didinfelani
3. Spiegel Bar and Bistro, restoran bergaya Eropa yang jadi favorit wisatawan untuk bersantai juga terendam banjir.
foto: Instagram/@didinfelani
4. Ini potret gedung Marba yang menjadi salah satu spot foto juga terdampak banjir.
foto: Instagram/@didinfelani
5. Seluruh kawasan Kota Lama Semarang terendam banjir di akhir tahun 2022 hingga awal tahun 2023.
foto: Instagram/@didinfelani
6. Akibat banjir, akses menuju tempat wisata pun sempat terputus. Kini, banjir perlahan mulai surut.
foto: Instagram/@didinfelani
7. Bagini kondisi Kota Lama yang sepi pengunjung, bak kota mati.
8. Nggak hanya Kota Lama, banjir juga sempat menggenangi jalan menuju Lawang Sewu.
foto: Instagram/@benyharjadi
Recommended By Editor
- Momen lucu wanita antar mi goreng pakai wajan saat banjir ini bikin geleng kepala
- Manfaatkan saluran digital, LokerSemar.id sebarkan beragam informasi lowongan pekerjaan
- Taman Indonesia Kaya kembali dibuka, gelar Senandung di Taman
- 5 Serunya jalan-jalan ke Museum Kereta Api Ambawara, bak ke masa lalu
- 7 Cara menikmati panorama sekitar Rawa Pening di Kampoeng Kopi Banaran
- 6 Rekomendasi lumpia terenak saat wisata ke Semarang