Setelah menginap semalam di Bengkalis, kucing hitam akhirnya diantar balik ke kampung halamannya. Bermodalkan sebuah keranjang merah untuk kandang si kucing, pasangan ini mencoba mengikat bagian penutup dengan tali rafia agar tidak mudah terbuka. Akhirnya pasangan ini mengantarnya ke daerah gerbang tol Dumai yang harus menempuh waktu tempuh selama 4 jam.

Pasangan ini mengetahui pemilik kucing hitam melalui kalung yang dipakai. Mengingat kebanyakan pemilik kucing pasti menaruh nama dan nomor telepon. Tanpa perlawanan dan tidak terlihat stres, kucing ini nampak santai ketika dibawa dan akhirnya bertemu dengan pemiliknya.

Drama seekor kucing tak sengaja ikut orang mudik © TikTok

foto: TikTok/@bebudakawak

Aksi pemudik yang diunggah dalam video berdurasi 33 detik ini pun viral, telah ditonton sebanyak 1,3 juta kali dan mendapat sebanyak 926 komentar hingga Senin (1/4). Banyak warganet yang salut dengan aksi pasangan ini.

"untung ketemu orang baik," kata akun @putry_avriani.

"ga kebayang kalo meng masuk mobil oorg yang ga peduli trus diturunin di pinggir jalan," tulis akun @asdfghjklaarhhhh.

"makasih ya orang2 baik," tanggapan akun @nilawati28659.

"Kakk makasih udah dianter balikkk, makasih udah ga nurunin sembarang tempat, Semoga kucingnya cepat ketemu keluarganya," komentar akun @aidarhmmm.

"mbaknya effort bgt," ujar akun @callmefilll.

"seneng bgt liat yg peduli sama kucing begini. banyak rejeki kalian semua," kata akun @maminyanath.

 

@bebudakawak mau putar arah udah kejauhan dan dah masuk tol #fyp #random #xzyabc suara asli - Dek Nug