Brilio.net - Pernah mendengar kisah cinta tak direstui? Ya, dalam kehidupan nyatanya cukup banyak kisah cinta yang karam sebelum berlabuh ke pelaminan. Salah satu alasan yang paling umum lantaran tidak mendapat restu orang tua.
Berbagai faktor mengapa orangtua tidak merestui hubungan asmara anak-anak mereka, mulai dari soal keturunan hingga kesiapan materi. Salah satunya seperti yang dialami gadis dengan kisah cintanya yang tandas karena dihina calon mertua berikut ini.
Melalui akun TikToknya @arinikamilia, wanita bernama lengkap Arini Kamilia Ramadhani menceritakan kisah cinta pilunya. Arini pernah berada pada momen di mana ia sakit hati, saat masih berpacaran dengan kekasihnya.
foto: TikTok/@ig.arinikamilia
Dalam unggahan tersebut, Arini awalnya memperlihatkan bahwa dirinya dulu merupakan santriwati. Arini tampak mengenakan baju kuning yang dipadu dengan bawahan batik dan jilbab warna cokelat.
Status santriwati inilah yang juga dipandang sebelah mata oleh orang tua mantan pacarnya. Sang calon mertua meremehkan Arini dengan menyebutnya wanita yang tak punya masa depan sama sekali.
Arini dianggap hanya akan jadi ibu rumah tangga dengan value yang kurang. Gadis asal Bangkalan, Madura, ini pun dilarang untuk dekat-dekat dengan mantan pacarnya karena takut menyusahkan.
foto: TikTok/@ig.arinikamilia
"Jangan dekati anak saya lagi, dasar anak santri paling ujung-ujungnya di dapur, malah nyusahin anak saya nantinya," tulis Arini seperti menirukan perkataan mantan calon mertuanya tersebut.
Arini pun merasa sakit hati dengan ucapan itu. Menurutnya, perkataan tersebut sangat merendahkan dirinya. Padahal menurutnya, santriwati juga punya banyak potensi untuk meraih kesuksesan di masa depan.
Meski begitu, beberapa tahun setelah momen penolakannya tersebut, Arini rupanya tak ambil pusing dengan hinaan yang diterima. Olok-olokan itu bahkan dijadikan sebagai motivasi untuk melakukan pembuktian, bahwa santriwati juga bisa punya masa depan yang cerah.
foto: TikTok/@ig.arinikamilia
Benar saja, lima tahun kemudian, Arini bertransformasi menjadi seorang wanita yang tangguh dan kuat. Tidak hanya fisiknya tapi juga mentalnya.
Ya, Arini berhasil lolos menjadi seorang anggota Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal). Dia memamerkan potret dirinya memakai baju loreng sambil mempertahankan penampilan jilbabnya.
Bak menyindir orang tua mantan kekasihnya, Arini membubuhkan kata-kata menohok dalam fotonya itu dengan ucapan salam
"Apa kabar bu?" tulisnya
Seolah belum cukup, Arini kemudian memperlihatkan fotonya memakai baju TNI AL sambil berdiri di dek kapal perang. Tak lupa, Arini menambahkan kata-kata sindiran yang menohok.
"Masih ingat dengan saya?" begitu kata Arini.
Tidak hanya menjadi anggota TNI AL, Arini dalam akun Instagramnya juga terlihat sudah menikah dengan pria lain. Dirinya sering membagikan potret kemesraannya dengan sang suami yang diketahui berprofesi sebagai anggota TNI Angkatan Udara.
Selain foto kemesraannya dengan sang suami, Arini juga memperlihatkan foto-foto dirinya saat memakai seragam tentara sambil menenteng senjata.
foto: TikTok/@ig.arinikamilia
Kisah Arini ini viral di media sosial. Banyak warganet menuliskan apresiasi dan motivasi pada Arini agar terus mengejar cita-citanya tanpa peduli hinaan orang lain. Selain itu, ada pula nasihat untuk tidak sombong meskipun kepada orang yang dahulu pernah menyakiti hati.
"Pembuktian itu nyata," tulis pemilik akun @chifuyumtsun.
"Kadang hinaan orang bisa dijadikan pil pahit agar kita bisa jadi lebih kuat dan tangguh menggapai impian. Semangat terus kakaknya," ujar @riskaikka01803.
"Mbak aku pernah diposisimu jauh-jauh dari Surabaya-Bali ternyata nggak direstui perkara broken home dan sekarang saya menjadi lebih baik dan dapat suami yang sangat baik," tulis akun @giegie_sh89 merasa relate.
"Allah sebaik-baiknya perencana. Meskipun sudah sukses tetap rendah hati dan jangan sombong kak. Agar nikmat yang diberikan tidak dicabut dan kita jadi sengsara lagi," kata akun @srirahayu7370 menuliskan nasihatnya.
@ig.arinikamilia #lb #foryou #berandatiktok #bangkalan #madura #tni #angkatanlaut suara asli - Arinikamilia
Recommended By Editor
- 11 Chat lucu anak minta restu orang tua ini mengandung banyak plot twist tidak terduga, kenapa sih?
- Ungkapan ayah Indah Permatasari soal restu pernikahan putrinya
- 10 Seleb ini menikah tak dihadiri orang tua, terbaru Indah Permatasari
- Kisah wanita diputusin pacar karena tidak direstui calon mertua ini alasannya bikin nyesek
- Bukan kaleng-kaleng, 11 chat lucu siasat nyeleneh nolak cinta dari gebetan ini konyol abis
- 11 Chat lucu dengan pacar selama Ramadan ini penuh drama, pengen marah takut puasa batal