Brilio.net - Evaluasi menjadi salah hal yang sangat penting untuk tujuan akhir atau penilaian. Evaluasi nggak hanya ditemui dalam sebuah pekerjaan, namun bisa saja pribadi. Dalam artian lain, evaluasi adalah penilaian kinerja, di mana setiap manusia yang telah bekerja atau belajar, ada uji kompetensi yang harus dihadapi sebagai bentuk menguji pemahaman.

Evaluasi merupakan bagian dari sistem manajemen, yaitu perencanaan, organisasi, pelaksanaan, monitoring, dan evaluasi. Tanpa adanya evaluasi, maka tidak akan diketahui bagaimana kondisi objek evaluasi tersebut dalam rancangan, pelaksanaan, serta hasilnya.

Namun, evaluasi juga dapat diartikan sebagai suatu kegiatan mengumpulkan informasi mengenai kinerja sesuatu (metode, manusia, peralatan), dimana informasi tersebut akan dipakai sebagai alternatif untuk menentukan tujuan dalam membuat keputusan. Bahkan, evaluasi dapat dilakukan dalam lingkup individu, kelompok, maupun organisasi.

Nah, untuk dapat memahami lebih lanjut, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Sabtu (11/6), ini tujuan, fungsi, dan manfaat evaluasi.