Brilio.net - Sebuah foto pemandangan alam yang beredar di situs Reddit tengah menjadi perbincangan netizen. Selain netizen yang merasa kagum, tak sedikit yang menilai bahwa foto tersebut merupakan hasil editan Photoshop. Apalagi foto tersebut kabarnya dijepret menggunakan 16 kamera dan membuat sang fotografer harus menunggu selama 62 hari. Semakin banyak netizen yang bertanya-tanya mengenai keaslian fotonya.
"Tak mungkin bisa mendapatkan foto bulan purnama seperti itu saat bulan dan matahari begitu dekat satu sama lain," kata seorang pengguna reddit.
"Bulan purnama adalah salah satu fase bulan di mana bulan terletak di belakang bumi ditinjau dari matahari. Siklus ini terjadi kurang dari sebulan sekali saat bulan mengorbit di sekitar bumi. Dalam foto ini, dari posisi bumi, hanya sebagian kecil permukaan bulan yang berada di bawah sinar matahari. Sisanya akan berada dalam kegelapan. Jadi kamu akan melihat bulan baru," ungkap pengguna reddit lainnya.
"Konsep fotografer yang menunggu selama 2 bulan dengan 16 kamera sungguh menggelikan meski jepretan itu secara fisik mungkin dilakukan. Hanya ada satu sudut kamera yang dibutuhkan untuk pengambilan gambar ini dengan prediksi posisi matahari atau bulan selama berbulan-bulan sebelumnya," tambah seorang pengguna reddit dengan nama genericusername123.
Menurut penelusuran brilio.net, foto tersebut rupanya dijepret oleh seorang fotografer bernama Bess Hamiti. Fotografer asal Pristina, Kosovo ini pernah mengunggah foto ini di situs komunitas fotografi. Namun saat diamati hanya tampak satu bulan di antara dua pohon, bukan bulan dan matahari yang saling berdekatan.
Jadi, jelas foto yang beredar di situs Reddit adalah palsu alias hasil editan. Kalau menurutmu gimana nih?
Recommended By Editor
- BJ Habibie sudah 5 kali dikabarkan meninggal sejak 2012 hingga 2017
- Beredar larangan copas status & ambil foto di Facebook, ternyata hoax
- 10 Info hoax ini pernah bikin geger dunia, apa aja ya?
- Kaesang klarifikasi status 'saya bertanya' bukan dari akun resminya
- 10 Selebriti ini pernah jadi korban hoax dikabarkan meninggal di 2016