Brilio.net - Kalau sudah ngefans memang hal apapun akan dilakukan ya. Termasuk ketika sudah bekerja sekalipun. Cotohnya yang dilakukan guru ini. Seorang guru rela menghabiskan waktu 70 jam 'menyulap' ruang kelas menjadi ala Hogwarts, sekolah sihir tokoh fiksi Harry Potter karya J.K. Rowling.

Guru bernama Kyle Hubler itu menyiapkan kejutan kepada siswanya untuk menyambut tahun ajaran baru dengan 'masuk' ke dunia sihir seperti di film fiksi Harry Potter. Dilansir dari Huffingtonpost, Rabu (27/9), langkah ini diambil Kyle karena sejak remaja sangat terobsesi untuk sekolah di Hogwarts. Ia ingin agar anak didiknya nggak merasa bosan dan menjadi semangat belajar.

Sebagai penggemar Harry Potter, Kyle bahkan rela memasang beberapa barang pribadinya dalam kelas tersebut. Ia mendesain tiap sudut ruang kelas dengan barang-barang dan dekorasi khas yang bisa kita temui dalam Film Harry Potter. Demi mewujudkan keinginannya itu, ia bahkan rela memakai tabungan pribadinya. Wah seperti apa sih? Yuk simak selengkapnya di bawah ini!

1. Masuk ke platform 9 3/4 nih. Platform di King's Cross Station yang menghubungkan dunia muggle dengan dunia sihir.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

2. Dindingnya dipasangi dengan wallpaper seperti batuan nih. Ada hiasan dinding empat asrama Harry Potter juga tuh.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

3. Tempat duduk guru nih, kurang keren apa?

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

4. Ruang kelas dibikin sedetail mungkin, membuat siswa jadi merasa memasuki dunia sihir.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

5. Ada sorting hat alias topi seleksi juga lho.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

6. Warna kursi disesuaikan dengan asrama di Hogwarts.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

7. Segala pernak-perniknya lengkap nih. Bahkan sampai tongkat sihir juga ada.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

8. Hingga buku-buku juga ditata seakan-akan berada di perpustakaan Hogwarts.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

9. Kyle nggak main-main lho, bahkan dia juga rela cosplay dengan gaya Newt Scamander dari Fantastic Beast nih.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

10. Sapu terbang juga ada.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

11. Cahaya yang remang-remang udah mirip sama ruangannya Profesor Dumbledore belum?

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler

12. Detail banget kan? Bikin mupeng pengen sekolah di sana juga.

kyle kelas harpot © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@kylehubler