Brilio.net - Baru-baru ini, jagat maya dibuat heboh oleh unggahan salah seorang pria di TikTok dengan akun @alexandrmatthew_. Pasalnya, pria tersebut menampilkan dan memaparkan sesuatu yang unik dalam videonya. Dilansir brilio.net pada Selasa (18/7), video tersebut menampilkan perbatasan yang mempertemukan tiga negara: Jerman, Belanda, dan Belgia.

Perbatasan tiga negara tersebut ditandai oleh sebuah monumen berbentuk prisma yang di tiga sisinya tertulis sebuah huruf: D untuk Deutschland (Jerman), NL untuk Netherland (Belanda), dan B untuk Belgium (Belgia). Ketiga sisi itu merepresentasikan wilayah ketiga negara yang bertemu di monumen tersebut. Oleh sebabnya, pria yang berdiri di dekat monumen tersebut bisa dibilang berada di tiga negara sekaligus pada waktu bersamaan.

Pria berdiri di 3 negara sekaligus  TikTok

foto: TikTok/@alexandrmatthew_

Kawasan tersebut pun seolah dihidupi oleh tiga warga negara sekaligus, dengan tiga bahasa dan kultur yang berbeda. Itulah kenapa satu kawasan bisa disebut dengan cara berbeda-beda oleh orang di sana. Kota tempat pengunggah tinggal, misalnya, punya tiga nama sebutan. Oleh orang Jerman, ia disebut Aachen. Orang Belanda menyebutnya Aken. Dan menurut orang Belgia yang berbahasa Prancis, kota itu disebut Aix La Chapelle.