Brilio.net - Kamu pasti tahu dengan Guinness World Records. Di sini kamu bisa menemukan rekor dunia dalam berbagai hal. Bisa juga dari bangunan tertinggi sampai ke hal aneh seperti bulu mata terpanjang. Aksi spektakuler seperti membawa 29 gelas jumbo juga pernah masuk ke rekor dunia. Dari yang tercepat, terberat, atau tertua, semua dicatat dalam buku rekor Guinness. Pencatatan rekor ini nggak cuma untuk yang dilakukan manusia, tapi juga menyangkut hal-hal unik pada hewan.  

Buku Guinness sendiri pertama diterbitkan tahun 1955 dan sudah terjual lebih dari 138 juta kopi di seluruh dunia. Pada tahun ini, dilansir dari Mirror, Kamis (7/9), Guinness kembali menerbitkan buku terbarunya berisi catatan rekor dunia. Apa saja sih rekor-rekor baru yang tak pernah disangka-sangka sebelumnya?

1. Ekor kucing terpanjang.

7 rekor dunia © 2017 brilio.net

Ekor kucing ini bisa mencapai 44 cm. Pemiliknya, Will Powers mengatakan bahwa ekor kucing miliknya bisa tumbuh 1,5 cm per bulannya.

2. Kaki terpanjang.

7 rekor dunia © 2017 brilio.net

Cewek Rusia bernama Ekaterina Lisina ini dinobatkan sebagai pemilik kaki terpanjang di dunia, yakni dengan panjang hampir 132 cm. Dia sendiri mempunyai tinggi badan 2 meter lebih.

3. Slam dunk terbanyak oleh kelinci.

7 rekor dunia © 2017 brilio.net

Dilatih oleh pemiliknya Shai Asor, kelinci ini bisa melakukan slam dunk sebanyak tujuh kali dalam satu menit.

4. Manusia dengan antena di kepalanya.

7 rekor dunia © 2017 brilio.net

Neill Harbisson, pria kelahiran Inggris ini sekarang berumur 33 tahun. Penyandang disabilitas buta warna ini memakai antena di kepalanya untuk mengubah cahaya menjadi suara yang bisa dia dengar. Jadi sekarang dia bisa 'mendengar' warna seperti not musik di telinganya.

5. Kuku tangan terpanjang.

7 rekor dunia © 2017 brilio.net

Ayanna Williams, wanita berumur 60 tahun ini mempunyai kuku tangan yang mencapai panjang 5,7 meter.

6. Bulu mata terpanjang.

7 rekor dunia © 2017 brilio.net

Wanita dari negara Cina, You Jianxia ini memiliki bulu mata terpanjang yang mencapai 12,4 cm.

7. Anjing dengan badan tertinggi.

7 rekor dunia © 2017 brilio.net

Anjing bernama Freddy ini jika berdiri dengan kaki belakangnya bisa mencapai tinggi 2,2 meter.